Infonya, Sidang Besok Erzaldi Juga Dihadirkan? Sandra Dewi Saksi

Sandra Dewi-screnshot-

Sementara itu, meski dari awal nama Mantan Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Erzaldi Roesman berpotensi menjadi saksi dalam sidang Tipikor Tata Niaga Timah IUP PT Timah Tbk 2015-2022, namun belum ada kepastian jadwal kapan yang bersangkutan hadir ke Pengadilan Tipikor, Jakarta Pusat.

Dalam 2 hari terakhir, nama Erzaldi Kembali muncul di kalangan awak media, bahwa mantan orang nomor satu Babel itu dimintai menjadi saksi Kamis 10 Oktober 2024, lusa.  

"Kamis nanti mantan Gubernur Babel Erzaldi, dia akan jadi saksi untuk (terdakwa) Harvey Moeis," ungkap sumber yang wanti-wanti Namanya tidak dicantumkan.

Bahkan sumber itu menyebutkan, nantinya akan ada 3 orang menjadi saksi selain Erzaldi, tanpa menyebutkan siapa saja orang-orang dimaksud.

Apakah Erzaldi dipastikan hadir?

''Kalau itu, ya nggak tahu,'' ujar sumber itu singkat.

Dari hasil penelusuran media ini, munculnya nama Erzaldi untuk terdakwa Harvey Moeis ini, karena Erzaldi sendiri turut hadir dalam pertemuan di Hotel Borobudur Jakarta Bersama Kapolda Babel Waktu itu, Brigjen (alm) Syaiful Zachri.

Sementara itu, Jaksa penuntut umum (JPU) sendiri, menanggapi pertanyaan ihwal kapan eks Gubernur Kepulauan Babel diminta jadi saksi di PN Tipikor? 

"Untuk nama-nama yang muncul di persidangan, sekali lagi saya menyampaikan, ini akan kami akan evaluasi," ujar JPU, Zulkifli, usai sidang di Pengadilan Tipikor Senin, 2 September 2024 lalu.

Ia juga tak menjawab gamblang kapan JPU memanggil Erzaldi Rosman Djohan. 

"Kami lihat bagaimana kepentingan pembuktiannya," ujarnya.***

 

 

Tag
Share