Penuh Semangat, 201 Siswa Kelas X SMAN 1 Riau Silip Ikuti UKBI Adaptif Merdeka
Beberapa siswa mendapat pendampingan Kantor Bahasa Babel dalam UKBI Penuh Semangat, 201 Siswa Kelas X SMAN 1 Riau Silip Ikuti UKBI Adaptif Merdeka-Kantor Bahasa Babel-
KORANBABELPOS.ID, PANGKALPINANG - Sebanyak 201 siswa kelas X SMAN 1 Riau Silip mengikuti Uji Kemahiran Berbahasa Indonesia (UKBI) Adaptif Merdeka.
Kegiatan ini didampingi oleh Tim UKBI Kantor Bahasa Kepulauan Bangka Belitung. Pengujian di SMAN 1 Riau Silip dilaksanakan selama dua hari, yakni pada tanggal 29–30 Juli 2024.
Soal yang diujikan pada UKBI meliputi 3 seksi, yakni seksi mendengarkan, merespons kaidah, dan membaca.
Sedangkan banyaknya soal yang dikerjakan siswa akan bergantung dengan kemampuan kebahasaan siswa. Pelaksanaan UKBI berlangsung dengan cukup lancar.
Selain itu, nilai yang diperoleh siswa juga cukup bervariasi. Kehadiran Tim UKBI Kantor Bahasa Babel disambut dengan baik oleh pihak sekolah.
Harapannya, SMAN 1 Riau Silip sebagai salah satu mitra Kantor Bahasa Babel selalu berkomitmen untuk mengembangkan literasi guru dan siswa, baik melalui pelaksanaan UKBI ataupun melalui kegiatan lainnya. Kantor Bahasa Babel.**
BACA JUGA:Kantor Bahasa Babel Kembali Gelar UKBI, Kali Ini Guru dan Kepala SMP dan SMA Se-Pangkalpinang