Terkuak Ada Setoran Diterima Harvey di Rumah Robert Bono?

Harvey Moeis Suami Artis Sandra Dewi-screnshot-

Harvey pun membenarkan. "Kalau saya tidak ada di tempat Yang Mulia, diterima oleh orang lain dulu."

Ida bertanya rumah di Gunawarman itu milik siapa.

"Rumah kolega kami Yang Mulia," jawab Harvey.

''Siapa?"

"Namanya, Yang Mulia?" Harvey malah bertanya balik.

"Iya lah," ujar Ida.

"Pak Robert Yang Mulia."

"Robert siapa?" cecar Ida.

''Robert Bono, Yang Mulia."

"Kok bisa menerima sesuatu di rumah itu begitu?"

Ia menyebut itu bukan rumah tinggal, melainkan rumah singgah. 

BACA JUGA:Sandra Dewi Jelaskan Transfer Rp 3,15 M dari Harvey Moeis untuk Cicilan Rumah

"Rumah untuk ketemu ketemu orang aja, Yang Mulia."

"Apakah ada terbatas orang-orang tertentu yang bisa? Buktinya bisa titipkan ke situ lewat situ? Siapa juga kemarin, Anggraeni (istri Suparta, Direktur Utama PT Refined Bangka Tin) juga nerima ya di situ?" cecar Ida.

"Betul, Yang Mulia," jawab Harvey. Nah?***

Tag
Share