Prancis v Spanyol Dini Hari Nanti, Bertahan atau Total Football?

Spanyol dan Prancis Adu Tak Dini Hari Nanti.-screnshot-

KORANBABELPOS.ID.- Tim Prancis akan bertemu Spanyol di semifinal Euro 2024 di Allianz Arena, Muenchen, Rabu dini hari pukul 02.00 WIB.  

Ini menarik.  Karena pola permainan keduanya berbeda satu sama lain. Permainan efisien dan pragmatis adalah ciri khas Les Bleus, sedangkan penguasaan bola sangat ditekankan oleh La Roja.

Prancis mengandalkan ketangguhan pertahanan, sementara "total football" andalan spanyol.

Persaingan sengit pernah terjadi setelah Prancis menjuarai Piala Eropa 1984 ketika Les Bleus pimpinan Michel Platini membungkam La Roja pimpinan Luis Arconada dengan skor 2-0 dalam final Euro tahun itu.

BACA JUGA:Hebohnya Semifinal Piala Eropa 2024: Spanyol vs Prancis, Belanda vs Inggris

Itu adalah pertemuan pertama kedua tim dalam turnamen resmi. Mereka bertemu lagi pada perempat final Euro 2000 ketika Zinedine Zidane dan Youri Djorkaeff memupus gol Gaiza Mendieta untuk memenangkan Prancis yang saat itu dikapteni Didier Deschamps, yang melatih Prancis sekarang.

Enam tahun kemudian kedua negara bertemu lagi dalam babak 16 besar Piala Dunia 2006. Prancis lagi-lagi menang berkat tiga gol yang salah satunya dicetak Zidane.

Spanyol akhirnya memutus rangkaian kekalahan dari Prancis dalam turnamen resmi ketika Xabi Alonso mengantarkan La Roja menang dalam perempat final Euro 2012, yang melanjutkan dominasi Spanyol setelah menjuarai Euro 2008 dan Piala Dunia 2010.

Prancis membalas lagi kekalahan itu dalam final Nations League 2021 di Milan ketika Karim Benzema dan Kylian Mbappe membuat gol Mikel Oyarzabal tak berdampak apa-apa bagi Spanyol.

Nah, lantas untuk dini hari nanti siapa?***

 

Tag
Share