Menyongsong Capaian Pendidikan Berdampak: Transformasi Satu Tahun Kemendikdasmen
Ilustrasi-screenshot-
Melalui DAK Non Fisik senilai Rp70 triliun, Kemendikdasmen menyalurkan Tunjangan Profesi Guru (TPG) untuk 1,52 juta guru, Dana Tambahan Penghasilan (DTP) untuk 332 ribu guru, serta Tunjangan Khusus (TKG) bagi 62.536 guru di daerah sulit. Program ini bukan hanya kompensasi finansial, tetapi bentuk pengakuan atas dedikasi mereka di garda terdepan pembentukan karakter bangsa.
Di daerah perbatasan, misalnya, guru yang berjalan kaki menembus hutan tetap menerima hak yang sama seperti mereka yang mengajar di kota besar. Inilah makna keadilan fungsional yang dihidupi oleh sistem pendidikan nasional: setiap guru, di manapun ia berada, adalah wajah negara di hadapan anak-anak bangsa.
7. Gerakan “7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat”: Pendidikan Karakter yang Membumi
Selain program berbasis struktural, Kemendikdasmen juga meluncurkan gerakan moral nasional: 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat. Gerakan ini menanamkan kebiasaan positif bangun pagi, beribadah, berolahraga, makan sehat, gemar belajar, bermasyarakat, dan tidur cukup.
Gerakan ini terlihat sederhana, tetapi mengandung kedalaman filosofis yang besar. Pendidikan karakter sejati bukan lahir dari teori moral, melainkan dari kebiasaan sehari-hari yang konsisten.
Kebiasaan kecil ini adalah akar dari peradaban besar. Anak yang terbiasa disiplin waktu dan peduli sesama akan tumbuh menjadi warga negara yang cinta nilai kebangsaan dan kejujuran.
Program ini juga menjadi pelengkap kebijakan pendidikan modern yang kadang terlalu berorientasi pada capaian akademik. Ia mengingatkan kembali bahwa tujuan akhir pendidikan bukan hanya mencetak lulusan cerdas, tetapi manusia yang berkarakter.
Pendidikan Sebagai Cermin Nilai Bangsa
Jika ditelaah secara reflektif, tujuh program tersebut sesungguhnya menggambarkan pandangan moral bangsa terhadap pendidikan. Revitalisasi sekolah berbicara tentang pemerataan, digitalisasi berbicara tentang keadilan, kesejahteraan guru tentang kemanusiaan, PIP tentang solidaritas, BOSP tentang kemandirian, tunjangan ASN tentang penghargaan, dan 7 kebiasaan anak hebat tentang keutuhan manusia.