Tipikor Timah, dari Super Heboh, Kini Mulai Senyap?

Harvey Moeis dan Sandra Dewi-screnshot-

KORANBABELPOS.ID.- Pengusutan kasus Tipikor oleh Kejagung RI, yang paling heboh adalah kasus dugaan Tipikor IUP PT Timah Tbk 2015-2022.  Maklum, nilai kerusakan lingkungan ikut masuk jadi kerugian negara sehingga didapat angka fantastis Rp 300 Triliun.

Dari hasil penelusuran media ini, saat kasus ini tengah heboh-hebohnya, semua media terutama media-media nasional seperti berlomba mengejar update terbaru.  Sehingga isu-isu yang berkembang terutama di level nasional justru tidak terkait dengan dampak yang dirasakan rakyat Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) yang berkepentingan langsung terhadap kasus tersebut.

Mencuatnya isu 4 jenderal dengan inisial tertentu, lalu muncul pula nama-nama 9 artis lengkap dengan inisialnya pula, terbukti hanya jadi isu omong kosong.  Tak ada yang menjadi saksi, tak ada yang mengklarifikasi, apalagi menjadi tersangka.  

BACA JUGA:Tersangka Tipikor Megakorupsi Pt Timah Tbk, Hanya Sebatas Harvey?

Di sisi lain, dari hasil penelusuran media ini, nyaris tak ada media nasional yang justru menyoroti dan menawarkan solusi dampak dari mencuatnya kasus ini.  Perekonomian Bangka Belitung yang babak belur, ribuan pekerja smelter yang kehilangan pekerjaan, lalu pekerja sawit yang ikut terimbas kehilangan pekerjaan, seolah luput dari perhatian.

Sementara, tersangka tampaknya hanya sebatas Harvey Moeis yang peran dan fungsinya dalam kasus itu tak lebih seperti broker.

Harvey Moeis suami dari artis top kelahiran Pangkalpinang, Bangka Belitung (Babel), Sandra Dewi, dikatakan menginstruksikan kepada para pemilik smelter tersebut untuk mengeluarkan keuntungan bagi dia sendiri maupun para Tersangka lain yang telah ditahan sebelumnya dengan dalih dana Corporate Social Responsibility (CSR) kepada Tersangka HM melalui PT QSE yang difasilitasi Tersangka Helena Lim (HLN) cracy rich Pantai Indah Kapuk (PIK) Jakarta yang sudah jadi tersangka dan ditahan Kejagung.

Dari keterangan tertulis Kejagung terkuak, peran Harvey Moies dalam kasus Tipikor Timah ini benar-benar penting, bukan hanya sebatas ikut menikmati, tapi malah seperti motor penggerak.  

BACA JUGA:Rumah Harvey Moeis dan Sandra Dewi di Australia, Harris: Cuma Disewa

Harvey Moeis yang menurut sang istri 'suka beramal tak tanggung-tanggung itu' itu, ternyata punya peran tak tanggung-tanggung pula dalam kasus yang menjeratnya jadi tersangka dan ditahan kejagung sekarang ini.

Harvey Moeis lah yang membangun 'kongkalingkong' dengan Eks Dirut PT Timah Tbk, Mochtar Riza Pahlevi Thabrani (MRPT) yang sudah lebih dulu dijefrat jadi tersangka.  

Tahun 2018 s/d 2019, Tersangka HM selaku Perwakilan PT RBT menghubungi Tersangka Moctar Riza Pahlevi Thabrani (MRPT) alias Riza (RZ) selaku Direktur Utama PT Timah Tbk dengan maksud untuk mengakomodir penambangan timah ilegal di wilayah IUP PT Timah Tbk;

Selanjutnya, terjadi pertemuan antara Tersangka HM dengan Tersangka MRPT alias RZ, lalu setelah beberapa kali pertemuan terjadi kesepakatan kerja sewa-menyewa peralatan processing peleburan timah di wilayah IUP PT Timah Tbk, dimana Tersangka HM mengkondisikan agar smelter PT SIP, CV VIP, PT SBS, dan PT TIN mengikuti kegiatan tersebut;

BACA JUGA: Tersangka Timah, Disita Hingga Cuma Turut Serta? Harvey, Tersangka Paling Seksi

Tag
Share