Ponakan Taufik Kiemas Terseret Judol, Apa Kata PDIP?

Alwin Jabarti Kiemas-screnshot-

KORANBABELPOS.ID.- keponakan Megawati Soekarnoputri, Alwin Jabarti Kiemas yang jadi tersangka judi online oleh Polda Metro Jaya, mendatangkan reaksi dari PDIP.  Keterlibatan Alwin Jabarti Kiemas merupakan rangkaian dari pengungkapan kasus judi online (judol) pegawai Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi).

Juru bicara PDIP Chico Hakim mengatakan itu upaya untuk mengaitkan kasus tersebut dengan partainya jelang Pilkada pada 27 November mendatang.

"Dalam proses pemilu, kami sering menghadapi penyusupan dan infiltrasi. Kasus Alwin Jabarti Kiemas yang baru diungkap pada masa tenang setelah ditahan sebulan sebelumnya adalah contoh nyata politisasi hukum," ujar Chico.

"Mafia judi online, narkoba, dan tambang ilegal dengan kapitalisasi dana yang besar telah terindikasi bermain dalam pilpres, pileg, dan pilkada. Secara logika, mafia lebih cenderung mendekat kepada penguasa untuk mendapatkan perlindungan dan akses, daripada kepada oposisi," sindirnya.

Oleh karena itu, lanjut Chico, kami mendesak pembentukan Komite Khusus Independen yang terdiri dari elemen masyarakat, akademisi, dan penegak hukum untuk mengusut tuntas aliran dana ilegal yang digunakan untuk kepentingan politik.***

 

Tag
Share