KORANBABELPOS.ID.- Tim Dayung Jelajah Nusantara (DJN) Wanadri "Belitong Sea Kayak Expedition 2024" melakukan ekspedisi mengelilingi Pulau Belitung sepanjang 450 kilometer selama 28 hari.
Tim ini mendapatkan pengamanan dari pasukan Detasemen Jalamangkara (Denjaka) TNI Angkatan Laut, guna mengantisipasi serangan budaya.
BACA JUGA:Sembilan Pedayung Mengelilingi Pesisir Pulau Belitung Selama 28 Hari
Ketua Harian DJN Wanadri Priyo Utomo Laksono menyatakan, pengamanan dilakukan saat tim DJN Wanadri akan melintasi kawasan perairan yang merupakan habitat atau sarang buaya, seperti di pesisir Manggar dan Gantung Belitung, Kabupaten Belitung Timur.
Tim DJN Wanadri memang diingatkan untuk mewaspadai adanya serangan buaya dalam ekspedisi tersebut, terutama saat melintasi habitat atau sarang buaya seperti di Manggar dan Gantung.
Tim DJN juga mendapatkan pengawalan dari nelayan lokal terutama pada saat melintasi Sungai Kembiri yang dikenal dengan lokasi habitat buaya.***