Pj Wali Kota Pangkalpinang Budi Utama Sebut Terima Arahan Presiden Jokowi Saat ke IKN

Rabu 14 Aug 2024 - 13:07 WIB
Reporter : Juliadi
Editor : Budi Rahmad

KORANBABELPOS.ID - Pj Wali Kota Pangkalpinang Budi utama menyebutkan bahwa ia akan melaksanakan arahan Presiden Jokowi saat menghadiri undangan Presiden di Ibu KOta Nusantara, Selasa (13/8/2024).

Dikatakan Budi Utama bahwa arahan pertama dari Presiden terkait dengan pembangunan IKN dan mewujudkan Indonesia sebagai negara maju sesuai dengan visi Indonesia Emas 2045. 

Sementara poin yang kedua beliau sampaikan berkenaan dengan inflasi.

"Alhamdulillah Indonesia sangat baik dalam penanganan laju inflasi. Para kepala daerah diminta untuk mempertahankan," kata Budi Utama.

BACA JUGA:Pj Walikota Budi Utama Kunjungi Kecamatan dan Kelurahan, Diseminasi 5 Agenda Program Unggulan Pangkalpinang

Dalam rangka terus menekan laju inflasi, Budi Utama menyebutkan bahwa Presiden Joko Widodo meminta percepatan belanja daerah untuk Kabupaten/Kota.

“Beliau berpesan agar dipantau perminggu, perbulan, jangan pertiga bulan," tukasnya.

Selanjutnya berkaitan dengan Pilkada, kata Budi Utama, Presiden meminta kondusif, karena baru kali ini dilaksanakan serentak di Indonesia, Presiden mengharapkan sinergi dengan pihak-pihak terkait seperti Forkopimda, hibah ke penyelenggara dan pengawas sudah harus selesai. 

Di IKN, para kepala daerah se-Indonesia yang hadir diperlihatkan video-video pembangunan yang telah dilaksanakan selama kepemimpinan Presiden Joko Widodo.

“Ditampilkan video-video bagaimana pembangunan yang telah dilakukan, yang pasti beliau mengucapkan terima kasih terhadap penyelenggara pemerintahan yang telah bekerja selama kepemimpinan beliau," ucap Budi.**

BACA JUGA:Pj Wako Budi Utama Apel Gabungan Perdana

 

Kategori :