Partai Demokrat Anggap Terlalu Dini Bicara Figur Presiden 2029

Sabtu 11 Jan 2025 - 10:58 WIB
Reporter : ant
Editor : Budi Rahmad

KORANBABELPOS.ID, JAKARTA - Partai Demokrat menyebut bahwa masih dini untuk membicarakan figur untuk Pemilu 2029. Ketua DPP Partai Demokrat Herman Khaeron, menyampaikan pernyataan tersebut untuk merespons pertanyaan jurnalis mengenai ada atau tidaknya keinginan Partai Demokrat untuk kembali mengusung kadernya sebagai calon presiden.

“Yang penting kami membicarakan sistem dengan hasil keputusan MK presidential threshold (ambang batas pencalonan presiden dan wakil presiden) nol persen ini, sistem apa yang harus kita bangun ke depan,” kata Herman ditemui usai menghadiri acara KAHMI di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta, Jumat, sebagaimana dilansir ANTARANEWS.

Menurut Herman, saat ini Partai Demokrat sedang fokus menyusun syarat pencalonan presiden dan wakil presiden bersama dengan fraksi partai lain di DPR RI, dan pemerintah. Dia mengatakan bahwa hal lain yang lebih penting saat ini adalah menyukseskan program yang sedang ditata oleh Presiden Prabowo Subianto.(ant)

 

SUMBER ANTARA

Kategori :