Guru Ngaji Ini Puji Kepedulian dan Kerja Nyata Rudianto Tjen

Amron Guru Ngaji yang Mengakui Kepedulian Rudianto Tjen ke Warga.-dok-

KEPEDULIAN dan kerja nyata anggota DPR RI Fraksi PDI Perjuangan Dapil Bangka Belitung (Babel), Ir. Rudianto Tjen ternyata sangat dirasakan oleh berbagai lapisan masyarakat. 

------------------

HAL ini disampaikan Amron (65 tahun), salah satu warga yang juga merupakan guru ngaji di Lubuk Besar, Kabupaten Bangka Tengah.

Amron juga mengapresiasi putra daerah kelahiran Sungailiat, Bangka, tersebut. Pasalnya, Rudi dinilai rajin turun ke bawah untuk selalu mendengarkan keluhan dan persoalan yang dialami masyarakat.

"Bagus, tu lah makanya tadi aku bilang tadi, tiap tahun datang kemari dia, beliau peduli dengan masyarakat," kata Amron selepas mengikuti reses bersama Rudianto Tjen di Dusun Lubuk Simpang, Lubuk Besar, Bateng, beberapa pekan lalu.

BACA JUGA:Gerak Cepat Rudianto Tjen Kawal Aspirasi Warga

Dirinya turut mendoakan agar setiap perjuangan Rudianto Tjen dalam mengemban aspirasi masyarakat di parlemen senantiasa diberikan kemudahan dan kelancaran. 

Tak hanya itu, Amron bahkan berharap legislator asal Babel itu Tjen bisa kembali duduk di senayan. Ia menilai, komitmen dan kinerja Rudianto Tjen dinilai sangat nyata dalam membantu masyarakat yang membutuhkan, salah satunya terbukti melalui program sosial operasi katarak gratis yang digelar setiap tahun.

"Syukur alhamdulillah baik, pertama, dikasih badan sehat, kedua, dia bisa dapat jadi anggota (DPR RI_red) lagi, supaya bisa bantu masyarakat Bangka Belitung, mudah-mudahan beliau berhasil," doa Amron.

BACA JUGA:Warga Bangga ke Rudianto Tjen: Sosok Peduli Kesehatan Masyarakat

Dalam momen reses tersebut, Amron turut menyampaikan aspirasinya terkait kesejahteraan para guru ngaji di Kabupaten Bangka Tengah, umumnya di Provinsi yang memiliki julukan Negeri Serumpun Sebalai.

"Perhatikanlah kami ini istilahnya gimana supaya maju kedepan," imbuhnya.

Sementara itu, Rudianto Tjen berkomitmen akan terus mengawal dan memperjuangkan aspirasi masyarakat Babel di parlemen. Salah satunya terkait kesejahteraan para guru ngaji agar diperhatikan.

Ia berharap, melalui perjuangannya di tingkat pusat dapat memberikan hasil dan solusi terbaik, salah satunya melalui banyaknya program-program pemerintah pusat turun untuk masyarakat Babel sesuai dengan kebutuhan masyarakat. 

Tag
Share