Kesan Pebulu Tangkis Junior Usai Jadi Juara di Piala Suhandinata 2024

Ganda Putri Junior Isyana Syahira Meida/Rinjani Kwinara Nastine -pbsi.id-

KORANBABLPOS.ID, JAKARTA - Tim bulu tangkis junior Indonesia berhasil menjadi juara pada Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis Junior Beregu Piala Suhandinata 2024 di Nanchang, China, Sabtu.

Dikutp dari ANTARANEWS, Skuad Merah-Putih mengalahkan tim tuan rumah sekaligus unggulan pertama dalam laga final dengan skor tipis 110-103 dan membawa pulang piala Suhandinata 2024.

Berikut beberapa kesan para pebulu tangkis junior ang berhasil menjadi kampiun

Ganda putri Isyana Syahira Meida/Rinjani Kwinara Nastine bisa dibilang menjadi bintang pada laga final ini. Turun dua kali, Isyana/Rinjani total mengumpulkan 26 poin.

BACA JUGA: Pakai Corak Merah-Putih

“Kami senang dan bersyukur bisa membawa kembali Piala Suhandinata ke Indonesia. Gelar ini kami persembahkan untuk semua masyarakat Indonesia yang selalu mendukung, untuk keluarga, pelatih, dan PBSI,” kata Rinjani, dikutip dari ANTARANEWS, Senin (7/10/2024)

Di laga pertama melawan Chen Fan Shu Tian/Liu Jia Yue, Isyana/Rinjani menang 22-15. Saat dimulai Indonesia sedang tertinggal 7-11 setelah Mutiara Ayu Puspitasari yang membuka laga menyerah dari Xu Wen Jing.

“Kami sudah siap dari awal, kami sudah pernah bertemu mereka jadi kali ini kami yakin bisa unggul apalagi gimnya pendek. Kami tetap jaga fokus, jaga mental di laga kedua,” tambah Isyana.

BACA JUGA:Macau Open 2024: Dua Ganda Indonesia Bawa Pulang Gelar Runner Up

Di partai ketiga dan keempat, China mulai mengejar tapi tidak berhasil menyalip. Indonesia masih unggul 44-40.

Indonesia kembali melebar keunggulan di partai kelima. Anselmus Breagit Fredy Prasteya/Pulung Ramadhan mengakhiri paruh pertama dengan kemenangan 55-48 atas Hu Ke Yuan/Lin Xiang Yi.

Mutiara menebus kesalahan saat tampil di partai kedua. Kembali berhadapan dengan Xu Wen Jing, juara Asia junior 2023 itu sukses melebarkan jarak poin 66-55.

“Tim ini sangat luar biasa. Setelah tiga edisi saya ikut Kejuaraan Dunia Junior akhirnya bisa membawa pulang Piala Suhandinata,” kata Mutiara.

BACA JUGA:China Open 2024: Ganda Campuran Dejan/Gloria Terhenti di Semifinal

Tag
Share