PKK Babel Kunjungi Kelompok Usaha di Bangka untuk Lakukan Pembinaan

Ketua PKK Babel Safriati Safrizal saat kunjungan ke Bangka -Yudi Ardi Karya-

BABELPOSKORAN.CO - Tim Penggerak PKK Provinsi Bangka Belitung melakukan kunjungan ke Kabupaten Bangka Selasa (16/1/2024). Kunjungan tersebut dipimpin langsung Pj Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Bangka, Safriati Safrizal.

Kedatangan rombongan provinsi ini disambut oleh Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Bangka, Farah Diba Haris. Mereka mengunjungi kegiatan kelompok Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga (UP2K) PKK, kelompok dasawisma, kelompok UMKM, kelompok Kinerja Aku Hatinya PKK, dan Kelompok Rumah Pangan yang ada di desa dan kelurahan di Kabupaten Bangka.

BACA JUGA:Pj Ketua PKK Babel Puji Olahan Pagan Produksi PT BAA

BACA JUGA:PJ Bupati Resmikan Penggunaan Aplikasi Sedulang dan Kartu Kredit Pemda

Pj Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Bangka, Safriati Safrizal, mengatakan bahwa Tim Penggerak PKK Provinsi Bangka Belitung melakukan kunjungan ke Kabupaten Bangka untuk melihat lansung kelompok Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga (UP2K) PKK di Kabupaten Bangka.

"Kami dari Tim Penggerak PKK Provinsi Bangka Belitung bersinergi dan berkolaborasi dengan Tim Penggerak PKK Kabupaten Bangka, turun ke lapangan untuk melihat berbagai macam produk-produk unggulan atau produk UMKM yang merupakan kelompok Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga (UP2K) PKK di Kabupaten Bangka," kata Safriati Safrizal, kepada wartawan usai berkunjung ke UP2K Kelurahan Surya Timur Kecamatan Sungailiat Selasa Selasa (16/1/2024).

Selain itu, lanjut Safriati Safrizal, kedatangan untuk melakukan pendataan semua usaha ekonomi yang diusahakan baik secara kelompok maupun perorangan yang tergabung dalam UP2K PKK. 

"Nantinya apa yang bisa kita bantu sehingga usahanya ke depan bisa berkembang dan usaha lebih baik lagi ke depan," ujar Safriati Safrizal. 

Dikatakan Safriati Safrizal, terkait dengan keberadaan UP2K Kelurahan Surya Timur yakni home industri berupa produk sabun cair, usaha milik Sefri perkembanganya sudah cukup baik. Baik itu kesemasan dan juga penjualan produk di masyarakat hingga sekarang.

Safriati Safrizal berharap ke usaha tersebut dapat berkembang. Nantinya PKK akan melakukan pembinaan, pelatihan, dan pembekalan agar dapat menjangkau pasar yang lebih luas. 

Ia juga menyebutkan mengenai keamanan produk agar dapat memberikan jaminan kepada masyarakat, bahwa produk aman, ramah lingkungan.

"Banyak lagi yang harus kita lakukan pembinaan kepada pemilik usaha ini," kata Safriati Safrizal,

BACA JUGA:Pj Gubernur Safrizal: Penanggulangan Bencana Harus Terkoordinasi dan Terencana

Sementara itu, Owner Papa Love, Sefri mengatakan bahwa produk yang diproduksi meliputi produk rumah tangga berupa sabun cair dan kosmetik. Untuk produk rumah tangga meliputi sabun cuci piring, cair pencuci lantai dan kaca. Dan untuk kosmetik berupa sabun mandi dan shampo.

Tag
Share