Pawai Baris Indah dan Karnaval di Basel Berlangsung Meriah

--

TOBOALI - Kegiatan tahunan pawai baris indah serta karnaval merayakan HUT RI di Kabupaten Bangka Selatan (Basel) berlangsung meriah.

 

Para peserta dari beragam latar belakang memeriahkan kegiatan mulai dari pelajar, OPD Pemkab Basel organisasi masyarakat, partai politik hingga kelompok masyarakat. 

 

Bupati Basel Riza Herdavid yang didampingi oleh Wakil Bupati, Ketua TP PKK, Sekda Basel, Dandim 0432/Basel, Kejari Basel dan seluruh Kepala OPD di Pemkab Basel, menyaksikan langsung parade peserta di panggung kehormatan. 

 

"Allhamdulillah sangat luar biasa sekali para peserta ini menampilkan semangat dan kreasinya tanpa batas," ucap Bupati Riza Herdavid, Kamis (22/08).

 

Para peserta dengan kreasi yang luar biasa membawa beragam tema. Ada yang mengingatkan tentang kenakalan remaja, berkendara dengan memakai helm, pergaulan remaja serta masih banyak lagi.

 

Dalam bidang kesenian juga ikut meramaikan kegiatan ini, seperti Kuda Lumping, Sisingan atau Gotong Singa dan ada juga penampilan yang mengangkat kesenian lokal daerah Kabupaten Basel.

 

"Terima kasih kepada para peserta yang mengikuti kegiatan ini, dan kedepannya akan ada lagi kejutan yang luar biasa dari para peserta dengan kreativitasnya," ucapnya.

 

Tag
Share