Usai Ritual, Tim Dayung Nusantara Mulai Kelilingi Pulau Belitung

Ritual Sebelum Keliling Pulau Belitung.-screnshot-

KORANBABELPOS.ID. TANJUNGPANDAN.- Diawali ritual Dukun Kampung Desa Tanjung Binga, Zamiri 

memercikkan air yang sudah didoakan dan telah dicampur dengan dedaunan ke sampan pedayung ekspedisi Dayung Jelajah Nusantara "Belitong Sea Kayak Expedition 2024".  

Hari ini, Minggu, 18 Agustus 2024, mereka pun mulai mengelilingi Pulau Belitung selama 28 hari.

Prosesi atau ritual yang dilakukan berisikan harapan agar diberikan kesehatan, keselamatan, dan kelancaran serta dijauhi dari hal-hal yang tidak diinginkan. 

Untuk diketahui, sebelumnya tim bertemu dengan Pj Bupati Belitung, Mikron Antariksa di Rumah Dinas Jalan Gajah Mada, Kelurahan Lesung Batang, Kecamatan Tanjungpandan, Jumat 16 Agustus 2024.

BACA JUGA:Pemuda Manggar Puji Kamarudin Muten Yang Aktif Mendukung Bakat Anak Muda Beltim

Pertemuan dihadiri Ketua Ekspedisi Dayung Jelajah Nusantara Yoppi Saragih, Ketua Harian Priyo Laksono, Nicolas Apriadi selaku tim Operasi, Tense Manulu Koordinator Publikasi, dan Putri Selita selaku tim Litbang serta tim dari Tanjung Kelayang Resort (TKR).

Ketua Ekspedisi Jelajah Dayung Nusantara, Yoppi Saragih, menyatakan bahwa ekspedisi ini diadakan di Pulau Belitung dengan tujuan mendekatkan kembali diri dengan lautan.

Ia menjelaskan, sebelumnya tim pernah melakukan pendataan pulau-pulau di Nusantara. Tujuannya sebagai pengingat bahwa Indonesia merupakan sebuah kepulauan.

Sementara itu, Pj Bupati Belitung, Mikron Antariksa, memberikan dukungannya terhadap kegiatan ekspedisi yang dilakukan oleh tim Dayung Jelajah Nusantara di Negeri Laskar Pelangi.***

Tag
Share