Pemprov Babel Apresiasi Peserta Sungailiat Triathlon

--

PANGKALPINANG - Kepala Dinas Pariwisata Kebudayaan Kepemudaan Olahraga (Disparbudkepora) Bangka Belitung (Babel), Wydia Kemala Sari memberikan apresiasi tinggi kepada seluruh peserta berpartisipasi Sungailiat Triathlon 2024.

Diketahui, penyelenggaraan event internasional Sungailiat Triathlon 2024 dilaksanakan Sabtu (4/5) yang dipusatkan di Pantai Tanjung Pesona Sungailiat Kabupaten Bangka kembali menorehkan kesuksesan. Kendati sempat terhalang cuaca yang kurang bersahabat, namun hal itu tidak menyurutkan antusias 198 peserta baik dari nasional hingga mancanegara.

Diungkapkan Wydia, bahwa pihaknya di Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Pemprov Babel) memberikan perhatian lebih terhadap terselenggaranya Sungailiat Triathlon, event sport tourism tahunan yang disuport Kementerian Pariwisata Ekonomi Kreatif (Parekraf).

Sungailiat Triathlon 2024 yang menggabungkan tiga perlombaan cabang olahraga yakni renang, bersepeda, dan lari melintasi keindahan panorama eksotik pantai terbaik yang ada di Bangka. Pesertanya pun setiap tahun mengalami peningkatan, berikut keikutsertaan peserta dari mancanegara dengan tema #strongerthanbefore.

Untuk semaraknya, Sungailiat Triathlon 2024 diisi Atraksi budaya lokal yang disuguhkan panitia untuk memeriahkan acara seperti Nganggung, barongsai, bazar UMKM, atraksi seni budaya tradisional Bangka dan sajian kuliner khas Bangka Belitung. "Jadi Sungailiat Triathlon 2024 tidak hanya sekedar sebagai ajang untuk berolahraga saja  Namun, juga sebagai ajang sarana promosi pariwisata di Babel. Disamping itu, juga sebagai wahana motivasi masyarakat untuk berkreasi di sektor kepariwisataan yang berkelanjutan," ungkapnya di sela-sela menyaksikan penyelenggaraan Sungailiat Triathlon 2024.

"Kita ketahui bersama bahwa Sungailiat Triathlon 2024 ini merupakan Event Internasional. Hadirnya para peserta dari dalam maupun luar negeri tentu menjadi kesempatan yang bagus untuk kita memperkenalkan panorama keindahan pariwisata Babel kepada dunia," tutur.

Wydia meyakini, Sungailiat Triathlon 2024 akan berpengaruh besar terhadap para pelaku usaha, baik itu para UMKM maupun pelaku usaha di sektor perhotelan. "Tentu ini menjadi peluang bagus bagi para UMKM di Bangka untuk meningkatkan penghasilan. Termasuk pula pelaku usaha di sektor perhotelan," jelasnya.

Dirinya berharap, para peserta nantinya dapat menyempatkan diri menjelajah keindahan tempat-tempat pariwisata yang ada di Babel terlebih dahulu, tidak langsung pulang ke daerah masing-masing seusai acara. "Di pulau Bangka juga banyak loh tempat-tempat pariwisata yang layak dikunjungi. Semoga ini menjadi sarana promosi yang jitu untuk memperkenalkan pariwista kita, dan juga kepada masyarakat kita sangat berharap ini dapat menjadi motivasi untuk berkreasi di sektor kepariwisataan yang berkelanjutan," ungkapnya.(jua)

Tag
Share