Pekerja dan Petani Sawit Digoyang Tipikor Timah, 5000 Orang Terdampak

Ilustrasi-screnshot-

* Kehilangan Pekerjaan dan Kesulitan Jual Sawit

MESKI tidak seluruhnya, namun diperkirakan tidak kurang 5000 orang yang terdiri dari petani, pekerja pabrik, dan pekerja kebun sawit ikut digoyang dugaan kasus Tipikor tata niaga timah 2015-2022 yang tengah diusut Kejagung RI sekarang ini. 

-------------------

ADANYA pemblokiran rekening perusahaan perkebunan dan pabrik sawit oleh Kejagung RI terkait kasus dugaan Tipikor Tata Niaga Timah, yaitu rekening CV. Mutiara Alam Lestari (MAL) dan CV Mutiara Hijau Lestari (MHL).

Akibatnya dapat ditebak, terganggunya operasional dan cash flow kedua perusahaan sawit tersebut. 

''Maka dengan ini kami menyampaikan kepada masyarakat luas, Petani sawit, Pengepul sawit, Mitra dan Stakeholder terkait, bahwa pabrik yang dikelola oleh CV. Mutiara Alam Lestari dan CV Mutiara Hijau Lestari berhenti dan tidak menerima pembelian sawit untuk sementara Waktu.'' 

Dmikian press relis yang diterima media ini dari J.A Ferdian & Partnership Attorneys, selaku Kuasa Hukum CV. Mutiara Alam Lestari (MAL) & CV. Mutiara Hijau Lestari (MHL).

BACA JUGA:Akhirnya Karyawan Smelter Di-PHK!

Sektor perkebunan sawit saat ini adalah penyangga kedua setelah pertambangann timah.  Adanya 2 pabrik sawit ditutup, dapat dipastikan berdampak langsung semua yang terkait di dalamnya.

Ketua Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) Kabupaten Bangka Tengah (Bateng), Abdullah Rendi kepada BABELPOS,ID menyatakan, penghentian operasional kedua pabrik itu dipastikan ribuan orang yang terdampak.

''Timah dak jalan, pabrik sawit pulik tutup. Cemane,'' ujar Rendi mengutip keluhan anggota HKTI kepadanya.

HKTI Bateng meminta pemerintah daerah setempat cepat tanggap dan mencari solusi terkait 2 pabrik sawit yang tutup di daerah itu. "Jelas kabar ini membuat kami merasa prihatin," kata Ketua HKTI Bateng Abdullah Randi kepada Babel Pos, Minggu (5/5).

Dengan berhentinya beroperasi dua pabrik sawit tersebut, menurut Randi, otomatis dua kabupaten terkena imbas dan kasihan juga petani sawit di sana. 

BACA JUGA:Penambang & Karyawan Semelter Korban PHK, Ribuan Orang 'Nganggur'

Tag
Share