Hobi Main Judi Slot, Akhirnya Mencuri dan Masuk Penjara

Tersangka (duduk) saat dihadirkan dalam rilis Polres Bangka-Tri Harmoko-

KORANBABELPOS.ID, SUNGAILIAT - Seorang Pria, Arjun (25) resmi ditetapkan sebagai tersangka. Ia harus mendekam di sel tahanan Mapolres Bangka setelah diamankan Tim Kelambit (Opsnal) Satreskrim Polres Bangka beberapa hari lalu.

Arjun yang beraksi seorang diri ini sempat membobol salah satu toko milik warga di Jalan Muhidin Air Hanyut Sungailiat. Setelah diamankan sejumlah barang bukti terkait aksi curat, Arjun berhasil diamankan pihak kepolisian. Ia mengaku bahwa mengaku melakukan Curat karena terlilit utang dan hobi bermain judi slot. 

BACA JUGA:Asyik Main Judi, Delapan Pemuda Diamankan Buser Naga, 6 Orang Diantaranya Mahasiswa

Pengungkapan kasus yang dilakukan Tim Kelambit bersama Unit Reskrim Polsek Sungailiat ini setelah sebelumnya dilakukan serangkaian penyelidikan. Arjun kemudian berhasil diringkus pada Rabu (24/4) saat sedang berada di salah satu penginapan di Kota Sungailiat.

Kapolres Bangka AKBP Toni Sarjaka melalui Kasat Reskrim AKP Ogan Arif Teguh Imani mengatakan Arjun juga tercatat sebagai residivis atas kasus yang sama. Ia kemudian beraksi kembali membobol toko hingga membuat korban mengalami kerugian. 

"Atas perbuatan pelaku MAP alias Arjun patut diduga melanggar pasal 363 KUHPidana dengan ancaman hukuman maksimal tujuh tahun kurungan," jelas Akp Ogan Arif Teguh Imani, Senin (29/4).

BACA JUGA:Beraksi di 6 Lokasi, 2 Bandit Terancam 7 Tahun Penjara

Pelaku Arjun kepada petugas kepolisian mengaku masuk ke toko korban lewat pintu belakang. Arjun mendorong pintu belakang secara paksa hingga rusak dan masuk untuk mengambil sejumlah barang berharga di dalam toko.

"Selain  mengaku telah mengambil uang tunai, tersangka juga mengambil berbagai macam merek rokok," jelasnya.

BACA JUGA:Terlilit Utang Gegara Judi Slot Online, Wahyu Nekat Gantung Diri

Polisi mengamankan barang bukti berupa uang tunai senilai ratusan ribu, puluhan rokok berbagai merek dan kotak amal. Selain itu ikut diamankan sepeda motor yang dipakai Arjun untuk melancarkan aksi curatnya.(trh)

Tag
Share