Pengumuman SNBP 2024 4 Hari Lagi, Calon Mahasiswa: Semoga Warna Biru!
ilustrasi-ilustrasi-
SELEKSI Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) 2024 memang bikin deg-degan.
--------------
SAAT ini proses Seleksi Nasional Berdasarkan Tertulis (SNBT) 2024 tengah berlangsung, baru sampai tahap pembukaan pendaftaran pada 21 Maret 2024.
Di sisi lain, para peserta juga tengah menunggu hasil Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2024.
Pengumuman SNBP 2024
Pengumuman SNBP 2024 akan diumumkan pada 26 Maret 2024, atau 4 hari lagi.
Para peserta mulai memanjatkan doa dan harapan agar lolos Perguruan Tinggi Negeri (PTN).
“Halo Calon Mahasiswa Indonesia! Dalam satu minggu ke depan Calon Mahasiswa Indonesia segera diumumkan hasil Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) Tahun 2024. Seluruh usaha yang telah dilakukan hingga menyelesaikan proses pendaftaran akan segera dijawab pada 26 Maret 2024!” tulis laman resmi akun SNPMB 2024.
“Persiapkan diri untuk hasil apapun yang diterima nanti. Semoga hasil yang diterima dapat menjadi motivasi bagi siswa untuk menjadi individu yang lebih baik dan memberikan kontribusi nyata bagi bangsa dan negara. Informasi lengkap seputar SNPMB Tahun 2024 dapat diakses langsung melalui laman https://snpmb.bppp.kemdikbud.go.id dan media sosial @_snpmbbppp Tetap semangat dan selamat berjuang, Calon Mahasiswa Indonesia!” tulis akun resmi tersebut.
Doa Peserta SNBP 2024
Para peserta berharap yang terbaik.
Masing-masing memanjatkan doa dan harapan.
Jika lolos, maka para peserta akan mendapatkan tanda warna biru.
hi! bole minta doanya ga? doain yaa aku lolos snbp pilihan 1, aku jg doain kamu lolos pilihan yg kamu mau/keinginan yg km mau:), aamiinn.. semoga dapet biruu ya tgl 26 maret 2024 nanti,” tulis netizen.