Baca Koran babelpos Online - Babelpos

Dapat Pelajaran Pendakian Penting Selama Syuting

Amanda Manopo.-screenshot-

Aktris Amanda Manopo mendapat banyak pelajaran penting tentang pendakian gunung selama syuting film "Dusun Mayit" di Gunung Welirang, Jawa Timur.

Kesulitan-kesulitan yang dihadapi selama melakukan pendakian di jalur yang ekstrem dalam keadaan gelap membuat dia memahami pentingnya memperhatikan aspek-aspek keselamatan selama mendaki gunung. "Yang penting jangan terburu-buru. Jalan santai, atur napas. Kalau maksa cepat, yang kalah itu napas dan heart rate," katanya di Jakarta, Selasa.

Dia juga memahami pentingnya fokus dan menjaga ritme saat melalui jalur pendakian sempit yang berbatasan dengan jurang. "Santai saja. Lama-lama juga nyampe," kata Amanda, yang mempersiapkan fisik dengan rutin joging dan latihan jalan kaki sebelum syuting film dimulai.

Dia juga menceritakan bahwa perjalanan menuruni gunung dalam keadaan minim cahaya sangat menegangkan dan menuntut kewaspadaan tinggi. "Kalau turun pas magrib itu agak seram, karena enggak ada lampu," katanya.

​​Amanda mengatakan bahwa tim produksi film "Dusun Mayit" menggunakan jalur pendakian yang berbeda dari jalur umum. Karena harus melalui jalur pendakian yang lebih sempit dan terjal, para pemeran dan kru produksi film harus meningkatkan konsentrasi dan memperhatikan pijakan agar tidak sampai terpeleset dan jatuh. (ant)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan