Ngeremis, Tradisi di Kala Senja
Editor: Budi Rahmad
|
Kamis , 25 Sep 2025 - 19:48
Anggun Pratiwi.-Dok Pribadi-
Puisi-Puisi Anggun Pratiwi
Angin berhembus perlahan
Menerpa anak-anak rambut,
Bergoyang ke kiri dan kanan
Ombak terasa damai,
Hanya malu-malu menjangkau tepian pantai
Seakan tak mau kalah,
Matahari pun diam-diam tenggelam
Menyisakan guratan senja yang menawan
Aku masih termangu menatap kerumunan
Hiruk pikuk pinggaran pantai yang tak biasa
Orang-orang dewasa sibuk,
Mengais pasir pantai dengan tangan kosong