Iran Siapkan Rudal Terbaru, untuk Gempur Israel
Rudal Iran.-screnshot-
IRAN sudah siapkan rudal terbaru untuk gempur Israel.
--------------------
DIKATAKAN, dalam perang berikutnya jadi yang terkhir untuk Israel. Dilansir dari media RT, disebutkan jika Iran mesih memiliki banyak rudal generasi terbaru yang memiliki kemampuan luar bisa.
Disebutkan jika rudal-rudal jenis baru tersebut tidak akan mampu dilawan serta ditangkal Israel yang mengandalkan Iron Dome sebagai sistem pertahanan udara. Pasukan IRGC-N juga telah menerima pengiriman besar-besaran rudal antikapal yang akan digunakan dalam memperkuat pertahanan pesisir Iran.
Konflik militer Iran berikutnya dengan Israel akan menjadi yang terakhir karena menurut pihak Iran menyampaikan jika mereka telah mengetahui titik lemah dari pertahanan Israel.
Diketahui bahwa Israel telah melakukan penyerangan terhadap Iran awal bulan lalu dengan dalih penyelesaikan permasalahn bom nuklir yang dituding tengah dikembangkan oleh Iran.
Selain menargetkan fasilitas nuklir dan militer Iran, serangan udara Israel tersebut menewaskan ratusan orang dan sejumlah komandan militer senior serta ilmuwan yang diyakini terlibat dalam program nuklir negara tersebut.
Pada tanggal 22 Juni, Amerika bergabung dalam kampanye pengeboman dengan menyerang tiga lokasi nuklir Iran, termasuk fasilitas pengayaan uranium di Natanz dan Fordow.
Pihak Iran juga telah menyangkal memiliki program nuklir militer dan membalas serangan Amerika dengan serangkaian serangan drone dan rudal ke wilayah Israel serta Pangkalan Udara Al Udeid Amerika di Qatar.
Perang selama 12 hari itu berakhir dengan gencatan senjata yang ditengahi Amerika dan hingga saat ini masih berlaku. Garda Revolusi Iran juga sempat mengungkap rudal jarak menengah baru yang disebut 'Qassem Baseer' yang mampu menerobos sistem pertahanan THAAD lansiran Amerika.
Rudal ini dapat mengenai target sejauh lebih dari 1.200 kilometer termasuk wilayah Israel.
Tidak hanya itu, pasukan IRGC-N juga telah menerima pengiriman besar-besaran rudal antikapal yang akan digunakan dalam memperkuat pertahanan pesisir Iran. Dari penampakannya, peluncur tabung ganda rudal antikapal terlihat seperti desain baru yang belum pernah ada sebelumnya.
Sistem senjata tersebut terlihat merupakan rudal jelajah antikapal baru, namun sayangnya tidak ada informasi yang lebih detil terkait dengan sistem pertahanan baru Iran tersebut. Berbagai spekulasi muncur dengan penampakan sistem pertahanan Iran tersebut yang menyebutkan kemungkinan merupakan rudak rudal antikapal supersonic berkekuatan tinggi.
Tentunya saja dengan sistem persenjataan barun ini membuat Iran semakin percaya diri untuk menentukan sikapnya terhadap kondisi wilayah Timur Tengah dan negaranya dari intervensi negara lain termasuk Amerika.