DPR RI Setujui Naturalisasi Kevin Diks

Kevin Dicks-screnshot-

KORANBABELPOS.ID.- Naturalisasi pemain asal Belanda Kevin Diks mendekati final. Pembahasan di Komisi X DPR RI bersama Kementerian Pemuda dan Olahraga serta PSSI sudah berjalan, Senin 4 Desember 2024.

Anggota Komisi X DPR RI asal Partai Nasdem Lita Machfud Arifin turut berkomentar dalam pembahasan tersebut. Lita, begitu ia biasa disapa, menyebut pada prinsipnya Partai Nasdem menyetujui proses naturalisasi itu.

Salah satu yang ditekankan Lita adalah Kemenpora dan PSSI harus mempersiapkan betul proses pemain yang akan dinaturalisasi. Tidak mendadak. Tidak menimbulkan potensi masalah di kemudian hari.

"Dan yang terpenting pastikan hak-hak kewarganegaraan pemain naturalisasi itu terpenuhi," tegas Lita.

Lita juga mengingatkan agar dalam proses naturalisasi Kemenporan dan PSSI terbuka. Terutama soal ada tidaknya "kompensasi naturalisasi" seperti yang banyak dipertanyakan publik selama ini. Lita sendiri sempat salah ucap dengan menyebut istilah transfer.

Jika memang ada uang-uang yang dikeluarkan dalam proses naturalisasi ini, Lita tidak ingin Kemenpora maupun PSSI tersandera pihak-pihak tertentu, yang dampaknya mengganggu sepak bola Indonesia.***

 

Tag
Share