Baca Koran babelpos Online - Babelpos

Hikmah Hari Santri Nasional Tahun 2025

Rudiyanto-Dok Pribadi-

Untuk mengawal Indonesia merdeka sesuai dengan tema yang diusung pada peringatan hari santri nasional tahun 2025 ini, maka generasi penerus bangsa Indonesia hendaknya senantiasa meningkatkan iman dan takwanya. 

 

Dengan demikian, akan tercipta generasi penerus bangsa Indonesia yang senantiasa menjalankan perintah-perintah Allah SWT dan menjauhi segala larangan-laranganNya. Jika bangsa Indonesia semuanya kepada perintah Allah SWT, maka akan tercipta kehidupan yang damai, rukun dan bersatu.

 

2. Momentum untuk Menciptakan Generasi Penerus Bangsa yang Berkarakter

Ditengah-tengah krisis moral yang terjadi saat ini, maka generasi penerus bangsa Indonesia hendaknya dapat membekali diri dengan karakter yang baik. 

 

Sehingga para generasi penerus bangsa akan terhindar dari perbuatan tercela seperti perundungan atau pembulian, intoleransi, kekerasan seksual dan lain sebagainya. Selain itu, ditengah-tengah perkembangan arus globalisasi dan pertumbuhan dunia Teknologi, Informasi dan Komunikasi (TIK) yang begitu pesat, hendaknya generasi penerus bangsa dapat membentengi diri, memilih dan memilah hal-hal mana yang sesuai dan hal-hal mana yang tidak sesuai untuk diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

 

3. Momentum untuk Mencerdaskan Generasi Penerus Bangsa yang Berdaya Saing

Untuk mencapai tema peringatan hari santri nasional tahun 2025 menuju peradaban dunia, maka perlu disiapkan generasi penerus bangsa yang cerdas serta mampu berdaya saing. Berbagai upaya yang dapat dilakukan ialah dengan menghadirkan proses pembelajaran mendalam yang dapat memberikan pengalaman belajar secara mendalam dan bermakna.

 

4. Momentum untuk Meningkatkan Mutu Pendidikan Pesantren

Menurut hemat penulis, mutu pendidikan di pesantren perlu ditingkatkan lagi terutama fasilitas pendidikannya. Mengingat perannya yang sangat sentral bagi bangsa Indonesia, pemerintah dan kita semua memiliki kewajiban untuk bahu membahu dalam upaya mengembangkan dunia pesantren yang bermutu. Sehingga mutu dan kualitas pendidikan di pesantren akan semakin maju.

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan