Sejumlah Tokoh Merapat ke Rumah Prabowo untuk Menerima Tugas

Senin 14 Oct 2024 - 22:15 WIB
Reporter : Ant
Editor : Jal

JAKARTA - Presiden Terpilih Prabowo Subianto memanggil sejumlah tokoh ke kediaman pribadinya di Jalan Kertanegara Nomor 4, Jakarta, Senin sore. Kuat dugaan sejumlah tokoh tersebut merupakan alon menteri. Prabowo menyampaikan langsung penugasan-penugasan mereka serta memberikan arahan-arahan.

Dukitip dari ANTARANEWS, nama-nama tokoh yang diyakini mendapatkan penugasan sebagai menteri oleh Prabowo yang datang ke kediaman Prabowo itu, antara lain Prasetyo Hadi, Sugiono, Widiyanti Putri Wardhana, Natalius Pigai, Yandri Susanto, Fadli Zon, Nusron Wahid, Saefullah Yusuf, Maruarar Sirait, Abdul Kadir Karding, Wihaji, Teuku Riefky Harsya, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), Arifatul Choiru Fauzi, Yassierli, Satryo Soemantri, Tito Karnavian, Zulkifli Hasan, Bahlil Lahadalia, dan Abdul Mu’ti.

AHY, saat ditemui selepas bertemu Prabowo, mengaku dia mendapatkan penugasan untuk membantu presiden terpilih di pemerintahan yang baru. AHY menyebut posisi yang ditugaskan kepada dirinya “strategis”. Namun sejauh ini, AHY enggan membocorkan posisi yang ditugaskan oleh Prabowo.

 

“Biar beliau sendiri yang mengumumkan, tetapi beliau ingin pembangunan ke depan semakin sukses, pembangunan fisik maupun SDM,” kata AHY.

 

Beberapa Menteri Jokowi Masuk ke Kabinet Prabowo

 

Sementara tu, Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani mengatakan beberapa menteri kabinet Presiden Joko Widodo masuk dalam kabinet Presiden Terpilih Prabowo Subianto dan akan menjabat di sejumlah pos kementerian.

 

Demikian disampaikan Muzani yang juga Ketua MPR RI usai menyerahkan undangan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Terpilih Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka kepada Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta, Senin.

 

"Nanti dicek saja mana menteri-menteri yang sekarang duduk sebagai menteri, kemudian duduk lagi jadi menteri (kabinet Prabowo). Ada beberapa nama yang cukup compatible, cukup bagus, untuk duduk kembali sebagai menteri," ujarnya," kata Muzani, seperti yang dikutip dri ANTARANEWS.

 

Dia mengatakan ada beberapa nama yang sekarang duduk sebagai menteri Jokowi kemudian kembali menduduki pada pos yang sama atau berbeda di kabinet Prabowo Subianto nanti. Dia mengatakan mengenai alasan penunjukan nama-nama menteri, hal itu merupakan hak prerogatif Prabowo Subianto selaku Presiden Terpilih.(ant)

Tags :
Kategori :

Terkait