KORANBABELPOS.ID.- Yusril Ihza Mahendra menyatakan, alau ditanya apakah siap melaksanakan tugas-tugas yang mungkin akan diserahkan, yaitu menangani masalah-masalah hukum, pembangunan hukum, penegakan hukum, jawabnya: siap.
Infonya, Yusril menjadi Menteri Koordinator Politik, Hukum, dan HAM (Menko Polhukam) dalam kabinet pemerintahan Prabowo-Gibran. Namun menurut Yusril, itu hanyalah spekulasi.
''Daripada kita berspekulasi, lebih baik kita tunggu saja nanti sesudah presiden secara resmi dilantik,'' tegas Pakar Hukum Tata Negara itu.
BACA JUGA:Putra Sulung Yusril Ihza Bertarung di Pilgub Babel, Erzaldi: Semua Dinamis!
Ia meyakini, presiden terpilih Prabowo Subianto akan memilih orang yang berkompeten dalam kabinet pemerintahannya.
''Saya yakin dan percaya, beliau pasti akan memilih calon-calon anggota kabinet yang pertama, memiliki kompetensi dan kemampuan menjalankan tugas. Kedua, juga punya loyalitas yang tinggi kepada beliau dan punya semangat pengabdian yang tinggi kepada bangsa dan negara,'' tegasnya.***