8 Upaya Mengembangkan Kemampuan Literasi Digital Siswa untuk Menyongsong Indonesia Emas 2045

Kamis 26 Sep 2024 - 09:50 WIB
Reporter : -
Editor : Budi Rahmad

Kemampuan literasi digital merupakan kemampuan dan keterampilan seseorang untuk memahami dan menggunakan teknologi, informasi, komunikasi secara efektif dan efisien. 

 

Dengan kemampuan literasi digital yang mumpuni, maka siswa akan memiliki kemampuan dan keterampilan memperolah informasi secara akurat dan terpercaya. Dengan demikian informasi hoax atau berita bohong yang saat ini menjadi ancaman dapat dicegah dan diminimalisir melalui kepiawaian dalam literasi digital. 

 

Selain itu, kemampuan literasi digital, mampu menghantarkan siswa meraih kesuksesan dimasa mendatang karena siswa tersebut telah mampu memanfaatkan kemajuan teknologi, informasi dan komunikasi secara efektif dan efisien. 

 

Oleh karena itu, pada era saat ini perlu adanya upaya sekolah atau satuan Pendidikan untuk meningkatkan kemampuan literasi digital siswa-siswanya.

Indonesia emas tahun 2045 perlu dipersiapkan sejak dini. 

 

Bonus demografi dengan rata-rata jumlah penduduk Indonesia yang 70 %-nya dalam usia produktif (15-64 tahun) tidak boleh kita sia-siakan. Salah satu upaya yang dapat dilakukan dalam rangka menyongsong Indonesia emas tahun 2045 adalah dengan menyiapkan generasi-generasi yang mahir dalam hal literasi digital. 

 

Kemampuan literasi digital ini akan membawa pengaruh besar terhadap kecerdasan seseorang misalnya dalam hal untuk melakukan inovasi-inovasi dan berperadaban unggul serta untuk menyesuaikan perkembangan zaman seperti saat ini.

 

Menurut Douglas AJ. Belshaw, ada 8 elemen untuk mengembangkan kemampuan literasi digital yaitu: kultural, kognitif, konstruktif, komunikatif, kepercayaan diri, kreatif, kritis dan bertanggung jawab sosial. 

 

Kategori :