Dikritik Soal Naturalisasi, Erick: Kita Harus Punya Target

Jumat 20 Sep 2024 - 10:59 WIB
Reporter : Tim
Editor : Syahril Sahidir

KORANBABELPOS.ID.- Ketua Umum PSSI Erick Thohir menegaskan, naturalisasi salah satu cara terhormat untuk memperbaiki prestasi Timnas Indonesia. 

"Saya dari PSSI dan saya yakin Pak Menteri (Menkumham Supratman Andi Atgas), Pemerintah (Pusat), kita harus mempunyai target untuk perbaikan prestasi timnas. Itu yang utama. Cara-caranya pun terhormat. Kenapa? Aturan FIFA menjelaskan setiap negara boleh menaturalisasi semua pemain," kata Erick menanggapi soal banyaknya kritikan soal naturalisasi pemain Timnas.

Erick Thohir mencontohkan hal itu dari Timnas Belanda, yang memiliki banyak pemain keturunan Suriname. Selain itu, juga Timnas Prancis, yang dihuni banyak pemain berdarah Afrika.

BACA JUGA:Progam Naturalisasi PSSI Dapat Dukungan dari Kemenkumham

"Prancis juga banyak dari koloninya mereka. Amerika Serikat banyak yang berdarah Spanyol," ucap Erick Thohir.

"Spanyol juga pernah menarik Diego Costa dari Timnas Brasil. Italia juga menarik pemain dari Timnas Argentina," kata mantan bos Inter Milan itu.

Menteri BUMN itu juga menjelaskan bahwa proses naturalisasi diperbolehkan dalam aturan FIFA. 

Erick menjelaskan bahwa yang terpenting jalan yang ditempuh sesuai dengan aturan.***

 

Kategori :