Lapas dan Polresta Perkuat Sinergi Jaga Keamanan dan Ketertiban Lapas Pangkalpinang

Sabtu 14 Sep 2024 - 10:49 WIB
Reporter : Agus Putra
Editor : Budi Rahmad

KORANBABELPOS.ID, PANGKALPINANG – Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas IIA Pangkalpinang, Hidayat menerima kunjungan Kepala Satuan (Kasat) Intelijen dan Keamanan (Intelkam) Kepolisian Resor Kota (Polresta) Pangkalpinang, Jumat (13/9/2024).

Kunjungan ini bertujuan untuk memperkuat sinergi antara kedua lembaga dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban, khususnya di Lapas Pangkalpinang.

Dalam pertemuan yang berlangsung hangat tersebut, Kalapas Hidayat mengungkapkan pentingnya kerja sama antara Lapas Pangkalpinang dan Polresta Pangkalpinang dalam menjaga stabilitas keamanan, khususnya dalam konteks Pemasyarakatan.

BACA JUGA:Lapas- PT Timah Bahas Kolaborasi

“Sinergi ini sangat penting untuk memastikan keamanan di dalam maupun di luar Lapas Pangkalpinang dapat terjaga dengan baik. Kami berharap kerja sama ini dapat terus terjalin dengan solid,” ujar Hidayat.

Menurutnya, membangun sinergi dengan aparat penegak hukum adalah salah satu landasan utama dalam penyelenggaraan Pemasyarakatan Semakin Profesional, Akuntabel, Sinergi, Transparan dan Inovatif (PASTI).

“Kami berpegang teguh pada 3+1, yaitu 3 Kunci Pemasyarakatan Maju dan Back to Basics. Yakni dengan melakukan deteksi dini, berperan aktif dalam pemberantasan peredaran narkoba, serta senantiasa membangun sinergi dengan aparat penegak hukum lainnya,” jelasnya.

BACA JUGA:Pastikan Situasi Kondusif, Kalapas Narkotika Kontrol Blok Hunian

Pada kesempatan yang sama, Kasat Intelkam Polresta Pangkalpinang, AKP Yosyua Surya Admaja, yang di dampingi jajarannya, menyampaikan apresiasi atas sambutan yang diberikan pihak Lapas Pangkalpinang.

Ia menekankan pentingnya komunikasi dan koordinasi yang baik dalam menangani berbagai potensi gangguan keamanan yang mungkin timbul di lingkungan Lapas Pangkalpinang.

Pertemuan ini diakhiri dengan diskusi mengenai langkah-langkah strategis yang dapat diambil untuk meningkatkan pengawasan serta memperkuat jaringan informasi antar kedua institusi. Kedua pihak sepakat untuk terus meningkatkan kerja sama demi keamanan bersama.

BACA JUGA:Polresta Perketat Pengamanan KPU dan Bawaslu

Melalui pertemuan ini, diharapkan hubungan antara Lapas Pangkalpinang dan Polresta Pangkalpinang semakin erat, demi terciptanya lingkungan yang aman dan kondusif khususnya di Lapas Pangkalpinang.(pas)  

 

Kategori :