Siap-siap! PLN Akan Gantikan PLTU dengan PLTG

Minggu 08 Sep 2024 - 08:21 WIB
Reporter : Tim
Editor : Syahril Sahidir

KORANBABELPOS.ID.- PLN berencana mengganti 800 Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) dengan Pembangkit Listrik Tenaga Gas (PLTG).  Tujuannya, emisi nol karbon (net zero emission/ NZE) pada tahun 2060.

Demikian Direktur Manajemen Proyek dan Energi Baru Terbarukan PLN, Wiluyo Kusdwiharto. 

"Kami juga punya roadmap untuk emisi mol karbon pada tahun 2060, yaitu dengan mengganti 800 pembangkit listrik tenaga batu bara dengan pembangkit listrik tenaga gas," jelasnya.

BACA JUGA:PLN Gunakan Teknologi Paling Canggih

"Hal ini menandai komitmen besar dalam transisi energi di sektor ketenagalistrikan Indonesia, di mana penambahan kapasitas pembangkit 75 persen berbasis pada energi baru terbarukan (EBT) dan 25 persen berbasis pada gas," jelas Wiluyo.

"Kami telah menjalin kolaborasi dan kerja sama dengan berbagai negara, dengan investor lokal dan internasional, dengan pengembang, penyuplai, dan vendor (terkait transisi energi). Kami telah mendiskusikan dengan mereka bagaimana menjalankan transisi energi secara smooth dan secepat mungkin," ujar Wiluyo.***

 

Kategori :