Meski demikian para petugas haji tak pernah surut semangatnya berjuang keras memberikan pelayanan yang terbaik dari pemberangkatan hingga pemulangan kembali ke tanah air.
Kabag Kesra Setda Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, H.Sofyan juga meyakini bahwa pelayanan baik oleh Kemenag se-Babel maupun Pemerintah Provinsi Bangka Belitung yang diberikan kepada seluruh jamaah haji Babel tahun 2024 dari pemberangkatan hingga pemulangan telah dilakukan secara maksimal, agar para jamaah haji dapat merasa nyaman dan aman dalam melaksanakan ibadah.
“Pak Pj Gubernur, Pak Sekda, Kanwil Kemenag Babel, Pemda dan Kemenag Kabupaten/Kota telah berupaya agar para jamaah haji kita nyaman dan aman selama melaksanakan aktivitas ibadah haji di tanah suci hingga kepulangannya ke tanah air,” sebutnya
.
Ia menyebut bahwa dalam rangka mengemban amanat Undang-Undang Nomor 8 tahun 2019 tentang Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umrah, maka Pemerintah Provinsi Bangka Belitung telah membantu untuk pembiayaan penyelenggaraan ibadah haji 2024 sebesar 7, 2 miliair untuk penerbangan domestik sebanyak 16 flight, menyiapkan akomodasi angkutan jamaah dari Asrama Haji Antara Babel ke Bandara Depati Amir Pangkalpinang termasuk bekerjasama dengan PT.Pos Indonesia Cabang Pangkalpinang untuk pengangkutan koper jamaah termasuk air zam-zam. (rel)