Selain Sandra Dewi, sebelumnya pihak penyidik juga telah memeriksa 174 saksi dan juga sudah menetapkan 16 orang tersangka, termasuk pengusaha tambang dan pejabat perusahaan.
Selain itu imbas kasus dugaan korupsi yang sudah merugikan negara hingga Rp271 triliun ini, sejumlah barang mewah seperti kendaraan pribadi Sandra Dewi dan suami seperti Mini Cooper dan Rolls-Royce ikut disita.
Mobil mewah yang sempat jadi kebahagiaan Sandra Dewi akhirnya ikut terlibat dan kini telah disita Kejaksaan Agung RI sebagai barang bukti dalam kasus korupsi yang menjerat suaminya yang terseret dalam tambang ilegal timah di Bangka Belitung.
BACA JUGA:Untuk CSR, Jadi Modus Dugaan Tipikor Harvey Moeis Suami Sandra Dewi, Membuat Luka Warga Babel
Di sisi lain, kemunculan Sandra Dewi menjadi yang perdana di media setelah sang suami Harvey Moeis ditetapkan sebagai tersangka kasus korupsi timah.
Kehidupan mewahnya ternyata menyimpan rahasia besar, suami dari artis Sandra Dewi ini ditetapkan sebagai tersangka baru dari kasus korupsi timah oleh Kejaksaan Agung (Kejagung) pada Rabu 27 Maret 2024 lalu.
Sebelumnya polisi diketahui sudah menetapkan 15 tersangka lainnya dimana salah satunya adalah crazy rich Pantai Indah Kapuk (PIK) Jakarta Utara, Helena Liem.
Imbas kasus tersebut banyak netizen yang menyoroti gaya hidup Harvey Moeis dan Sandra Dewi yang terlihat glamor dan penuh kemewahan bahkan banyak diidam-idamkan oleh netizen.
Tidak hanya itu rumah tangga yang banyak dijadikan panutan orang ini kerap tampil di publik dengan barang-barang branded dengan harga yang fantastis.
BACA JUGA:Ini Tokoh di Balik Suami Sandra Dewi - Helena Lim, Apakah RBS = RBT?
Suami Sandra Dewi, Harvey Moeis pun digiring ke Rutan Salemba Cabang Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan untuk menjalani masa tahanan selama 20 hari ke depan sebagai tersangka ke-16 dalam kasus yang saat ini sedang viral hingga merugikan negara hingga Rp 271,06 triliun.
Proses pemeriksaan Sandra Dewi ini terkait dengan kasus korupsi di bidang tambang yang melibatkan beberapa pihak, termasuk suaminya yang tidak menutup kemungkinan artis tersebut juga dimintai keterangan oleh penyidik.***