KPU-Kemenkominfo Imbau Semua Pihak Jaga Kedamaian Pada Masa Tenang

Minggu 11 Feb 2024 - 16:54 WIB
Reporter : ant
Editor : Budi Rahmad

BACA JUGA:KPU Optimistis Partisipasi Pemilih Meningkat di Pemilu 2024

Malinformasi, dikategorikan sebagai penyalahgunaan informasi yang sengaja dilakukan untuk tujuan memperkeruh suasana. Sementara disinformasi adalah upaya yang sengaja dilakukan juga untuk tujuan tertentu dengan memutarbalikkan fakta dan manipulasi data disertai ujaran kebencian.

Salah satu contohnya, beredar informasi bahwa telah ada hasil perolehan suara Pemilu 2024 di luar negeri beberapa waktu lalu. KPU RI pun memberikan pernyataan agar masyarakat tidak terprovokasi oleh informasi dari pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab.

Dalam hal ini, Ketua KPU RI Hasyim Hasyim Asy’ari menegaskan bahwa publikasi hasil penghitungan suara di luar negeri sebelum 14 Februari adalah hoaks.

"Bila sudah ada publikasi hasil penghitungan suara LN (luar negeri, red) sebelum 14 Februari 2024, kami pastikan itu adalah tidak benar," kata Hasyim.

Sebelumnya juga beredar unggahan video di media sosial yang diklaim sebagai hasil perolehan sementara pemungutan suara calon presiden dan calon wakil presiden Pemilu 2024 di Malaysia, Korea Selatan, Jepang, Arab Saudi, dan Taiwan.

"Hasil penghitungan suara pemilu luar negeri tersebut adalah tidak benar," tegas Hasyim.(ant)

Kategori :

Terkait

Rabu 15 Jan 2025 - 21:32 WIB

Eks Ketua KPU Dicecar KPK

Jumat 10 Jan 2025 - 10:07 WIB

Hadapi Gugatan, KPU Babar Siapkan Data

Senin 06 Jan 2025 - 14:55 WIB

Kamis, Pramono Resmi Jadi Gubernur DKI

Kamis 26 Dec 2024 - 14:23 WIB

Hasto Jadi Tersangka Suap PAW

Terkini

Minggu 19 Jan 2025 - 10:03 WIB

Ini Dia 8 Ruang Platform Rumah Pendidikan

Sabtu 18 Jan 2025 - 23:02 WIB

Puluhan Rumah di Riau Silip Tergenang

Sabtu 18 Jan 2025 - 22:58 WIB

Perintah Prabowo: Bongkar Pagar Laut