9 Tips Agar Lolos Tes CPNS dan PPPK Tahun 2024

Rudiyanto, S.Pd., Gr Guru PAI SD Negeri 9 Airgegas, Bangka Selatan-Dok Pribadi-

KORANBABELPOS.ID - SELEKSI Calon Pegawai Negeri Sipil tahun 2024 sebentar lagi akan dilaksanakan. Berdasarkan sumber pada laman Badan Kepegawaian Negara, seleski Calon Pegawai Negeri Sipil maupun P3K akan mulai dilaksanakan pada mingggu ketiga bulan Maret tahun 2024.

Jumlah formasi CASN ini mencapai 2,3 juta yang diperuntukkan bagi pemerintah pusat maupun daerah. Seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil maupun P3K akan diadakan sebanyak 3 kali atau 3 periode, yakni periode bulan Maret, periode bulan Juni dan periode bulan Agustus tahun 2024.

Informasi ini tentu sangat menggembirakan bagi insan-insan yang bermimpi ingin menjadi seorang ASN atau Abdi Negara. Oleh karena itu, para peserta yang hendak mengikuti seleski Calon Pegawai Negeri Sipil maupun P3K harus menyiapkan segala sesuatunya dengan optimal dari sekarang.

BACA JUGA:7 Waktu yang Baik untuk Berdoa Kepada Allah SWT

Beberapa tips lolos CPNS maupun P3K tahun 2023 berdasarkan pengalaman penulis dan berdasarkan pada berbagai literatur adalah sebagai berikut:

1. Luruskan Niat dan Mantapkan Jiwa

Peserta seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil maupun P3K hendaknya dapat meluruskan  niat dan memantapkan jiwa untuk mengabdi kepada negara. Maka orientasi nya adalah bukan materi melainkan pengabdian kepada negara. Sehingga akan tercipta ASN yang professional sesuai dengan bidangnya

2. Mempersiapkan Secara Teliti Dokumen-Dokumen yang Diperlukan

Langkah awal pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil maupun P3K adalah mempersiapkan dokumen-dokumen yang diperlukan dan selanjutnya di upload pada system yang telah disediakan oleh Badan Kepegawaian Negara atau BKN melalui portal SSCASN. 

Dokumen administrasi pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil maupun P3K perlu dipersiapkan secara matang sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Ketidaksesuaian dokumen pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil maupun P3K dapat mengakibatkan tidak lolos administrasi. Sehingga peserta seleksi tidak dapat melanjutkan pada tahap selanjutnya

BACA JUGA:10 Tips Traveling yang Wajib Diketahui, Nomor 5 dan 6 Wajib Ditaati

3. Memilih Formasi Sesuai dengan Kualifikasi Pendidikan

Formasi yang dipilih peserta Calon Pegawai Negeri Sipil maupun P3K harus sesuai dengan kualifikasi, jurusan dan minat peserta. Hal ini dikarenakan dapat mempengaruhi nilai yang diperoleh oleh peserta itu sendiri. Jika peserta memilih formasi sesuai dengan kualifikasi pendidikannya, maka akan mempermudah peserta tersebut mengerjakan soal-soal bidang dan hasilnya pun akan optimal

4. Memilih Formasi yang Kurang Diminati 

Tag
Share