Awas! Virus Mpox Semakin Dekat
Cacar Monyet.-screnshot-
KORANBABELPOS.ID.- Waspada Cacar monyet. Virus ini sudah ada di Indonesia, Singapura dan Thailand.
Penyebarannya dapat ke siapa saja, baik itu kontak fisik secara dekat, personal, dan sering kali kontak kulit ke kulit.
Virus Mpox (Monkeypox) --begitu penyebutanya-- bisa juga menular lewat kontak dengan benda mati seperti kain (pakaian, sprei, atau handuk) dan permukaan yang telah digunakan oleh seseorang yang terkena Mpox.
BACA JUGA:Ini 12 Laboratorium Rujukan Cacar Monyet, Hasil Akan Dilaporkan ke WHO
Penularan virus Mpox berasal dari makanan apa pun yang mengandung bagian tubuh hewan atau daging sehingga harus dimasak hingga matang sebelum dimakan.
BACA JUGA:Begini Perbedaan Flu Singapura dengan Sariawan dan Cacar
Penyakit ini disebabkan Orthopoxvirus monkeypox, yang sebelumnya disebut "virus monkeypox", virus zoonosis dalam genus Orthopoxvirus. Virus variola, yang menyebabkan cacar, juga termasuk dalam genus ini. Penularan dari manusia ke manusia dapat terjadi melalui kontak langsung dengan kulit atau cairan tubuh yang terinfeksi, termasuk hubungan seksual.***