Infinix Note 40 Pro 5G -Note 40 Pro+ 5G, Manjakan Gamers

--

 Infinix kembali memanjakan penggemarnya dengan merilis dua ponsel anyarnya, Note 40 Pro 5G dan Note 40 Pro+ 5G. Ini melengkapi seri Note 40 yang sebelumnya diluncurkan di Indonesia.

Salah satu spesifikasi terbaru dari Infinix Note 40 Pro 5G dan Note 40 Pro+ 5G adalah dukungan chipset MediaTek Dimensity 7020 5G 6nm.

MediaTek Dimensity 7020 dilengkapi dengan teknologi gaming MediaTek HyperEngine 5.0 Lite yang menjamin pengalaman gaming yang superior melalui manajemen multi-jaringan yang cerdas untuk mengurangi latensi, serta memprioritaskan paket data untuk gaming.

Tidak hanya itu, Dimensity 7020 yang mendukung jaringan 5G memungkinkan akses cepat di jaringan 5G dengan pengalaman gaming, panggilan suara dan streaming video yang semakin mulus.

Teknologi MediaTek 5G UltraSave pun siap untuk memastikan efisiensi penggunaan daya yang optimal pada konektivitas 5G untuk Note 40 Pro dan Note 40 Pro+ 5G.

RAM 8GB yang tertanam di Note 40 Pro 5G dan RAM 12GB yang sudah tersemat di Note 40 Pro+ 5G menambah kecepatan pemrosesan smartphone. Adapun dari sisi penyimpanan juga sudah disematkan memori sebesar 256GB.

 

Aspek manajemen daya menjadi salah satu keunggulan utama pada seri Note 40 Pro yang dihadirkan lewat All-Round FastCharge 2.0 dan chip manajemen daya Cheetah X1.

 

Chip besutan Infinix itu menggabungkan deteksi daya yang lebih presisi, deteksi tegangan yang aman, serta mendukung berbagai skenario pengisian daya untuk memastikan baterai yang lebih efisien dan optimal.

 

Pengguna dapat memilih di antara tiga skenario pengisian daya yaitu low-temp, smart, dan hyper charging saat mengisi baterai Infinix Note 40 Pro 5G dan Note 40 Pro+ 5G.

 

Menariknya beragam metode pengisian daya baik secara konvensional maupun nirkabel, sudah kompatibel dengan Infinix Note 40 Pro 5G dan Note 40 Pro+ 5G.

Tag
Share