Kopda B Penembak 3 Polisi di Lampung!

Kopda B yang Mengaku Menembak 3 Polisi.-screnshot-

KOPDA Basar mengaku menembak 3 anggota Polres Way Kanan saat terjadi penggerebekan judi sabung ayam.

---------------------

"PELAKU penembakan saat terjadi penggerebekan sabung ayam di Way Kanan adalah Kopda B," kata Wakil Komandan Pusat Polisi Militer TNI Angkatan Darat (Wadanpuspomad) Mayjen Eka Wijaya Permana dalam jumpa pers di Mapolda Lampung, Selasa, 25 Maret 2025.  

Eka mengatakan Kopda Basar telah mengakui secara langsung telah menembak tiga korban di lokasi judi sabung ayam.

"Pengakuan pelaku ini menjadi salah satu bukti utama dalam penyelidikan yang kami lakukan. Penembakan dilakukan secara terarah oleh Kopda B," kata dia.

Mayjen Eka mengatakan barang bukti berupa selongsong peluru yang dipakai dalam peristiwa itu juga sudah dianalisis dan menunjukkan kecocokan dengan senjata yang digunakan.

BACA JUGA:Beredar Cerita Penembakan 3 Polisi di Lampung, Penjaganya Laras Panjang

"Senjata yang digunakan sudah diperiksa oleh denpom (detasemen polisi militer). Berdasarkan hasil pemeriksaan, senjata tersebut diduga merupakan senjata rakitan dengan spesifikasi campuran," kata dia.

Namun begitu, lanjut dia, senjata api yang digunakan dalam peristiwa ini masih akan diuji di laboratorium forensik dan dilakukan uji balistik di Pindad.

"Proses ini bertujuan untuk mendapatkan analisis yang lebih akurat terkait asal dan spesifikasi senjata," katanya.

Kopda Basar telah mengakui secara langsung telah menembak mati tiga polisi di lokasi judi sabung ayam di Way Kanan, Lampung.

Dia pun menegaskan bahwa tim penyidik akan berkomitmen untuk menyelesaikan kasus ini dengan transparansi dan akurasi.

"Semua langkah dilakukan secara saintifik untuk memenuhi rasa keadilan bagi keluarga korban dan masyarakat," kata dia.

BACA JUGA:Tragis! Grebek Sabung Ayam, 3 Polisi Tewas!

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan