Lima Kapolres Diganti

Fauzan-Reza Hanafi-

 

PANGKALPINANG - Gerbong Polri kembali bergerak. Beberapa jabatan dirotasi dan mutasi termasuk di lingkungan Polda Bangka Belitung.

 

Dalam surat telegram Kapolri perihal mutasi Pati dan Pamen Polri tanggal 12 Maret 2025 yang ditandatangani Irwasum Polri Komjen Pol Dedi Prasetyo atas nama Kapolri, ada 3 Pejabat Utama Polda dan 5 Kapolres yang diganti.

 

Kabid Humas Polda Babel Kombes Pol Fauzan Sukmawansyah dalam keterangannya membenarkan adanya rotasi dan mutasi jabatan dilingkungan Polda Bangka Belitung.

 

"Ya, benar. Ada 3 Pejabat Utama Polda kita yang masuk daftar rotasi jabatan yakni Karo SDM, Dir Reskrimum dan juga Dansat Brimob," kata Fauzan, Kamis (13/3/25).

 

Selain tiga Pejabat Utama, Fauzan menuturkan ada sejumlah Kapolres dijajaran Polda Babel yang masuk dalam gerbong rotasi dan mutasi jabatan.

 

Diantaranya Kapolres Bangka, Kapolres Bangka Tengah, Kapolres Bangka Selatan, Kapolres Bangka Barat dan Kapolres Belitung.

 

Ditambahkan Fauzan, dalam surat telegram mutasi kali ini juga ada sejumlah Perwira Menengah (Pamen) Polda Babel yang mendapatkan promosi jabatan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan