Masuk 16 Besar Piala Asia, Indonesia Vs Australia, Usai Maghrib Besok Malam!

Timnas yang Masuk 16 Besar.-dok-

Meski menelan dua kekalahan dari laga kontra Irak dan jepang, Indonesia bisa lolos ke fase gugur berbekal tiga poin dari kemenangan tunggal atas Vietnam.

Timnas Indonesia juga cukup beruntung, karena masih berada di posisi keempat dari tim peringkat ketiga terbaik, di bawah Yordania, Palestina, dan Suriah yang kompak mengantongi empat poin.

"Walaupun kita satu kali menang dan dua kali kalah, tetapi para pemain bekerja keras di setiap pertandingan. Itu mungkin yang mempengaruhi hasil saat ini," kata Shin.

Shin Tae Yong sangat bersyukur bisa membawa timnya keluar dari fase grup.

Dia mengapresiasi kerja keras Asnawi Mangkualam dan kawan-kawan dalam setiap pertandingan yang dimainkan.

BACA JUGA:Presiden Senang Timnas Indonesia Lolos ke 16 Besar, Berharap Menang Lawan Australia

"Tanpa kerja keras mungkin Yang di Atas tidak memberikan kesempatan seperti ini. Tuhan tahu bagaimana kerja keras kita untuk ke 16 besar," kata Shin Tae Yong.

Asnawi turut berkomentar atas keberhasilan timnas membuat sejarah di sepak bola Tanah Air.

"Alhamdulillah, kita berhasil lolos. Tuhan menjawab doa dan usaha kita," tutur Asnawi Mangkualam.

Catat ya, jadwal Indonesia vs Australia akan berlangsung pada Minggu malam WIB, 28 Januari 2024. 

Jadwal Timnas Indonesia vs Timnas Australia, Piala Asia 2023. Kedua tim bakal bakal bertemu di pertandingan pembuka babak 16 besar pada Minggu, 28 Januari 2024, kick-off jam 18.30 WIB.***

 

Tag
Share