Sekarang Minim Pendidikan Karakter

Minggu 27 Oct 2024 - 18:39 WIB
Reporter : Tim
Editor : Syahril Sahidir

KORANBABELPOS.ID.- Wakil Ketua Komisi X DPR RI MY Esti Wijayati menyoroti bagaimana guru cenderung dibatasi dalam mendisiplinkan dan membimbing siswa di sekolah.  Dampaknya pada kurangnya pendidikan karakter dan berujung banyaknya kekerasan serta bullying di lingkungan sekolah.

Padahal, guru merupakan elemen kunci dalam sistem pendidikan yang bertugas tidak hanya mengajar, tetapi juga membimbing dan membentuk karakter siswa melalui pengajaran nilai-nilai disiplin, tanggung jawab, serta etika.

BACA JUGA:Netizen Pada Guru Buntut Honorer Supriyani: Bandel Silahkan, di Rumah Saya Tambahin!

Sayangnya, guru juga profesi yang rentan dikriminalisasi apabila model pembelajaran kurang sesuai dengan kehendak orang tua.

"Beban guru hari ini sangat berat dan banyak tantangan. Karena yang terjadi sekarang itu guru kurang punya power untuk memberikan pembinaan ke siswa dalam bentuk disiplin karena fenomena reaksi orang tua yang sedikit-sedikit membawa masalah ke ranah hukum,” ucap Esti dalam keterangannya, 25 Oktober 2024.***

 

Kategori :