SUNGAILIAT - Pc menggelar Kegiatan Profil Pelajar Pancasila Pendidikan Usia Dini di Novilla Boutique Resort Sungailiat Selasa (4/6/2024). Kegiatan Profil Pelajar Pancasila Pendidikan Usia Dini, dalam rangka memperingati hari lahir Pancasila tersebut, dibuka lansung Penjabat Bupati Bangka Muhammad Haris AR AP MH.
Tampak hadir, Kepala Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Bangka, Rozali SH M.Si, Bunda PAUD Kabupaten Bangka, Farra Diba Haris, SE serta para Bunda PAUD Kecamatan Se Kabupaten Bangka. Kegiatan diisi dengan berbagai perlombaan serta pentas seni dari para anak PAUD di Kabupaten Bangka.
Penjabat Bupati Bangka Muhammad Haris menyampaikan apresiasinya atas terselenggaranya kegiatan Profil Pelajar Pancasila Pendidikan Usia Dini, yang diselenggarakan Pokja Bunda PAUD Kabupaten Bangka, dengan mengusung tema " melalui kreativitas Anak Usia Dini Kita Ciptakan Generasi Cerdas dan Sehat, mencerminkan Profil Pelajar Pancasila.
Dikatakan Muhammad Haris, dilaksanakan kegiatan Profil Pelajar Pancasila Pendidikan Usia Dini, merupakan bentuk langkah nyata dan kepedulian Pemerintah Kabupaten Bangka kepada anak-anak di Kabupaten Bangka.
Kegiatan ini dapat dijadikan momen yang tepat untuk mendidik anak-anak yang memiliki karakter, dalam rangka mempersiapkan menuju Generasi Emas 2045 yang dicanangkan pemerintah pusat.
Muhammad Haris berharap kepada Bunda PAUD Kabupaten Bangka nantinya kegiatan Profil Pelajar Pancasila Pendidikan Usia Dini hendaknya terus menerus dilaksanakan. bisa dilaksanakan secara berjenjang mulai dari tingkat desa atau kelurahan, Kecamatan dan Tingkat Kabupaten Bangka.
Nilai -nilai luhur Pancasila memang harus ditanamkan sejak usia dini. Hari ini kita saksikan kreativitas anak usia dini. Saya mengucapkan terima kasih kepada pihak Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Bangka, Bunda PAUD Kabupaten Bangka serta Pokja Bunda PAUD terkait terselenggaranya kegiatan ini.
Karakter bangsa Indonesia yang paling melekat yakni gotong- royong, hormat kepada yang lebih tua, hal tersebut lambat laun akan hilang dan terkikis. Yang muda tidak lagi menghormati orang tua. "Untuk itu kepada anak-anak kita tumbuhkan kembali karakter Pancasila dalam diri mereka." harap Muhammad Haris.
Sedangkan, Bunda PAUD Kabupaten Bangka Farra Diba Haris mengatakan kegiatan Profil Pelajar Pancasila Pendidikan Usia Dini diselenggarakan dalam rangka rangkaian peringatan hari Pendidikan Nasional dan Hari Lahir Pancasila tahun 2024.
Tujuan dari kegiatan Profil Pelajar Pancasila Pendidikan Usia Dini, yakni untuk melatih, menumbuh kembangkan, dan sebagai ajang edukasi bagi anak PAUD melatih kreativitas di bidang seni dan lainya.
Sangat penting bagi anak-anak kita, untuk didik, dengan pondasi yang kuat, sehingga sebagai modal bagi mereka dapat menempuh jenjang pendidikan yang lebih tinggi lagi nantinya. "Kegiatan ini juga sebagai wadah dan media bagi anak-anak untuk menyalurkan kreativitasnya." ujar Farrah Diba Haris.
Ditambahkan Farrah Diba Haris, kegiatan Profil Pelajar Pancasila Pendidikan Usia Dini, diisi dengan berbagai kegiatan seperti, lomba senam P5, lomba kolase dan lomba dongeng. Peserta kegiatan ini perwakilan Anak PAUD dari delapan kecamatan Se Kabupaten Bangka.(*)