KORANBABELPOS – Kesiapan dan keamanan selalu menjadi prioritas utama dalam sebuah penerbangan, termasuk di maskapai SUPER AIR JET.
Menjelang setiap penerbangan, tim Super Crew menjalankan serangkaian prosedur ketat untuk memastikan bahwa semua aspek penerbangan telah memenuhi standar operasional yang tinggi.
Kegiatan prapenerbangan ini dirancang untuk menjamin keamanan dan kenyamanan para tamu super (sebutan penumpang).
Apa saja rangkaian kegiatan prapenerbangan Super Crew?
Ada bagian khusus di bandar udara, yaitu "FLOPS" merupakan singkatan dari "Flight Operations" atau operasi penerbangan. FLOPS adalah pusat di mana berbagai aktivitas terkait dengan persiapan dan pengaturan penerbangan dilaksanakan.
Disebut sebagai area penting karena menjadi sentral koordinasi dan manajemen semua aspek operasional penerbangan terjadi. FLOPS memastikan bahwa setiap aspek penerbangan, mulai dari prapenerbangan hingga pendaratan, diatur dengan cermat, teliti dalam memastikan keselamatan dan kenyamanan penumpang serta efisiensi operasional.
1. Semua anggota Super Crew yang tiba di bandar udara harus melakukan registrasi kehadiran (check in/sign on) menggunakan sistem komputer di FLOPS untuk memverifikasi kedatangan dan ketepatan waktu mereka, guna mengutamakan keberangkatan yang tepat waktu dari penerbangan.
2 Setiap anggota kru hadir dan melakukan pengecekan kesehatan sebelum memulai tugas. Hal ini merupakan langkah penting dalam memastikan semua kru dalam kondisi prima (fit to fly) untuk menjalankan penerbangan.
3 Super Crew berkumpul di Flight Operation (FLOPS) untuk mendapatkan informasi terkini tentang cuaca, jumlah penumpang, dan jumlah kargo. Koordinasi ini penting untuk penyesuaian operasional yang mungkin diperlukan.
4 Semua dokumen yang berkaitan dengan penerbangan diperiksa secara menyeluruh, termasuk lisensi dan sertifikat yang diperlukan untuk memastikan semua kru memenuhi standar regulasi.