Keutamaan dari malam Lailatul Qadr ialah dosa setiap orang yang menghidupkan malam 'Lailatul Qadar' akan diampuni oleh Allah.
Hal inilah yang membuat para malaikat turun ke bumi untuk mengatur urusan yaitu urusan takdir tahunan manusia.
Ibnu Katsir menerangkan bahwa pada Lailatul Qadar akan dirinci di Lauhul Mahfudz mengenai penulisan takdir dalam setahun, juga akan dicatat ajal dan rizki.
Penentuan takdir tahunan ini juga sekaligus menjadi pencatatan segala sesuatu hingga akhir dalam setahun.
Oleh karena itu pada malam Lailatul Qadr, umat muslim dianjurkan untuk memperbanyak amal shalih guna mengetuk rahmat Allah yang membuat seseorang mendapat takdir baik.***
Kategori :