MEMPERINGATI HARI ANAK SEDUNIA: Menjadi Orang Tua Sebagai Sahabat Anak

Jumat 29 Nov 2024 - 22:47 WIB
Oleh: Admin

 

Memperbanyak kontak fisik & tunjukkan kasih sayang

Orang tua setidaknya selalu memberikan kata-kata penyemangat, pelukan, ciuman sebagai bentuk kasih sayang. Hal seperti ini akan membantu anak merasa aman dan dicintai, serta memperkuat ikatan emosional. Jika ikatan emosional terpenuhi maka kedekatan anak dapat digenggam.

 

Menjadi pendengar yang aktif

ketika seorang anak sedang berbicara jangan dipotong-potong tetapi biarkan dia berbicara, curhat. Sebagai orang tua cukup mendengarkan secara aktif dan berikan perhatikan lebih saat mereka berbicara.

 

Berikan penghargaan jika anak melakukan hal yang positif

Penting bagi orang tua, untuk memberikan atau mengapresiasikan usaha dan pencapaian anak sekecil apa pun. Tujuannya membangun rasa percaya diri mereka.

 

Jangan langsung menghakimi

Orang tua, apa pun yang dilakukan anak tidak boleh langsung dihakimi akan tetapi perlu diberikan pemahaman-pemahaman agar anak tidak mengulangi kesalahannya.

 

Lakukan kontak mata

Tataplah ia dengan penuh perhatian, mata bertemu mata saat ia sedang bercerita. Tapi, pastikan tatapan lemah lembut dan tulus. Bukan menatapnya dengan kecurigaan atau seolah ingin menginterogasi si kecil.

 

Tags :
Kategori :

Terkait

Terkini

Sabtu 30 Nov 2024 - 01:21 WIB

Bocoran Spesifikasi X Fold 4 yang Wow

Sabtu 30 Nov 2024 - 00:26 WIB

Pemerintah Turunkan Harga Tiket Pesawat

Sabtu 30 Nov 2024 - 00:24 WIB

Bawaslu Kaji 130 Dugaan Politik Uang