KORANBABELPOS.ID.- kutil merupakan masalah kulit yang dianggap cukup menganggu penampilan dan kenyamanan. Kutil sendiri adalah pertumbuhan kulit abnormal yang disebabkan oleh sebuah infeksi virus Human Papillomavirus (HPV).
biasanya kutil kerap muncul di berbagai area tubuh, mulai dari tangan, kaki, wajah, dan area genital. Meski tak berbahaya, munculnya kutil di tubuh ini dapat menular melalui kontak langsung dengan orang yang terinfeksi atau melalui benda-benda yang terkontaminasi virus HPV.
Bahkan, perlu diketahui jika kutil memiliki akar yang tertanam dalam lapisan kulit.
Maka dari itu, jika ingin menghilangkan kutil secara efektif, pengobatan harus mampu mencapai akar kutil tersebut.
5 Cara Menghilangkan Kutil secara Alami sampai ke akar:
1. Kulit Pisang
Kulit pisang mengandung enzim yang dapat membantu melunakkan kutil.
Untuk cara penggunaan cukup mudah, kamu tinggal tempelkan bagian dalam kulit pisang ke kutil dan dibiarkan semalaman.
Ulangi proses ini setiap malam sampai kutil tersebut menghilang hingga tak berbekas.
2. Lidah Buaya
Diketahui, lidah buaya mempunyai sifat penyembuhan dan juga anti-inflamasi.
Untuk cara menggunakannya, kamu oleskan gel lidah buaya segar ke kutil beberapa kali sehari.
Kemudian, lanjutkan penggunaan lidah buaya ini hingga kutil mengering dan terkelupas.
3. Bawang Putih
Bawang putih memiliki sifat antivirus dan antibakteri. Untuk menghilangkan kutil dengan bahan ini, kamu tinggal hancurkan bawang putih.