BMKG Warning Daerah Berpotensi Ilim Ekstrim

Kamis 07 Nov 2024 - 13:03 WIB
Reporter : Tim
Editor : Syahril Sahidir

KORANBABELPOS.ID.- Beberapa daerah di Indonesia menurut BMKG berpotensi menghadapi cuaca ekstrem dan potensi bencana hidrometeorologi, termasuk ancaman banjir.

Deputi Meteorologi BMKG Guswanto mengatakan saat ini sejumlah wilayah Indonesia, khususnya di Sumatera, Sebagian Kalimantan, dan Sebagian Jawa bagian tengah hingga barat telah memasuki musim hujan.

"Beberapa kejadian bencana hidrometeorologi sudah terjadi seperti banjir dan tanah longsor yang terjadi di Bogor dan Sukabumi Jawa Barat," kata Guswanto.

Dari hasil Analisa mingguan BMKG, Guswanto menjelaskan adanya potensi cuaca ekstrem berupa hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai kilat/petir atau angin kencang selama sepekan ke depan mulai 7-12 November 2024.***

 

Kategori :