KORANBABELPOS.ID.- Calon Bupati Belitung Timur, Kamarudin Muten, menyampaikan komitmennya untuk memajukan industri ekonomi kreatif di wilayah Belitung Timur. Dalam beberapa kesempatan, Kamarudin mengungkapkan rencananya untuk memberikan insentif serta mendukung pengembangan keterampilan bagi pelaku industri kreatif, sebagai upaya membangun perekonomian daerah yang lebih kuat dan beragam. Hal ini ia sampaikan saat kampanye dialogis di Desa Aik Kelik, Selasa (5/11).
"Ekonomi kreatif adalah potensi besar bagi Beltim. Dengan memberi insentif serta pelatihan, kami ingin mendorong kreativitas dan inovasi masyarakat terutama generasi muda dalam menghasilkan produk-produk unggulan yang dapat bersaing, baik di pasar lokal maupun nasional," jelas Kamarudin. Ia menambahkan bahwa insentif ini bisa berupa dukungan permodalan, pelatihan keterampilan khusus, hingga fasilitasi promosi bagi produk-produk lokal.
Kamarudin meyakini bahwa pengembangan ekonomi kreatif akan membuka peluang baru, khususnya bagi generasi muda yang ingin berkontribusi dalam perekonomian daerah melalui ide-ide segar dan inovatif. "Kami ingin memberikan ruang bagi kreativitas anak-anak muda dan pelaku usaha agar mereka bisa membawa kemajuan nyata bagi Beltim," katanya.
Selain insentif dan pelatihan, Kamarudin berencana mengembangkan sarana pendukung, seperti pusat kreatif yang dapat digunakan sebagai tempat berkumpul, belajar, dan berbagi ide bagi para pelaku industri kreatif. "Kita siapkan wadah yang mampu menjadi rumah bagi komunitas kreatif di Beltim, sehingga mereka punya tempat yang nyaman untuk berkarya dan berinovasi," tambahnya.
Program ini mendapat sambutan hangat dari pelaku industri kreatif di Beltim, yang berharap adanya dukungan konkret untuk memajukan usaha mereka. Mereka percaya bahwa kebijakan ini akan memberikan dampak besar dalam memperkenalkan produk-produk lokal ke pasar yang lebih luas.
Dengan langkah-langkah ini, Kamarudin optimis bahwa ekonomi kreatif di Belitung Timur akan semakin berkembang dan mampu berkontribusi dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. "Ekonomi kreatif adalah masa depan Beltim. Dengan sinergi dan dukungan yang tepat, kita yakin sektor ini bisa tumbuh pesat," pungkasnya.***