KORANBABELPOS.ID – Bank Sumsel Babel terus menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kualitas layanan. Hal ini dibuktikan dengan meluncurkan serangkaian inovasi digital terbaru yang dirancang untuk mempermudah transaksi perbankan bagi para nasabah.
Langkah ini merupakan bagian dari strategi transformasi digital Bank Sumsel Babel yang bertujuan untuk memberikan kemudahan, keamanan, dan kenyamanan dalam setiap transaksi.
Dengan memperkenalkan aplikasi mobile banking yang lebih intuitif dan fitur-fitur baru seperti pembayaran QRIS, transfer antar bank instan, serta manajemen keuangan pribadi, Bank Sumsel Babel menawarkan solusi perbankan modern yang dapat diakses di mana saja dan kapan saja.
BACA JUGA:Bank Sumsel Babel pecahkan Rekor MURI dalam pembuatan rekening terbanyak untuk difabel
BACA JUGA:Berkat KUR Bank Sumsel Babel, Usaha Kericu Sindi Snack Naik Kelas
Fitur-fitur ini diharapkan dapat membantu nasabah mengelola keuangannya dengan lebih efisien dan meningkatkan kenyamanan transaksi sehari-hari.
"Kami berkomitmen kuat untuk terus berinovasi dan menghadirkan layanan digital yang memudahkan nasabah dalam melakukan transaksi. Layanan terbaru yaitu pada mobile banking saat ini ada fitur setor/ tarik tunai tanpa perlu Kartu, di seluruh Mesin ATM yang tersebar diseluruh wilayah Sumsel dan Babel," kata Direktur Utama Bank Sumsel Babel, Achmad Syamsudin.
"Bank Sumsel Babel akan terus berupaya mengikuti perkembangan teknologi untuk memberikan pengalaman perbankan yang lebih baik," imbuhnya.
BACA JUGA:Bank Sumsel Babel dan Pemerintah Belitung Timur Berkolaborasi untuk Menurunkan Angka Stunting
BACA JUGA:Bank Sumsel Babel 'Go Digital', Maksimalkan Transaksi Digital untuk Nasabah
Salah seorang pegawai ASN dari Pangkalpinang, Hendri, berbagi pengalamannya selama menjadi nasabah Bank Sumsel Babel. Ia menyebut bahwa inovasi yang dilakukan oleh Bank Sumsel Babel sangat membantunya.
Menurut Hendri, layanan terbaru dari Bank Sumsel Babel sangat menghemat waktu. Sebab dalam mengurus transaksi tidak perlu menyisihkan waktu khusus untuk ke bank. Layanan terbaru saat ini cashless withdrawal juga membantu saat mau setor dan tarik uang tunai.
"Hanya pakai mobile banking, langsung bisa transaksi di mesin ATM. Saya merasa Bank Sumsel Babel jauh lebih dekat," kata Hendri.**
BACA JUGA:Bank Sumsel Babel Salurkan CSR Rp365 Juta Kembangkan Agrowisata Desa Namang
BACA JUGA:Bank Sumsel Babel Luncurkan Layanan Cardless Withdrawal, Setor dan Tarik Tunai Tanpa ATM