Ketua IPSI Babel, Syarli Nopriansyah mengaku bangga atas prestasi yang ditorehkan atlet asal Babel tersebut.
Mengingat Atika mampu mencetak medali emas pada ajang internasional.
"Alhamdulillah kalau kita lihat hasilnya selain mendapatkan medali emas, pointnya juga cukup baik," kata Syarli.
Menurutnya, kejuaraan yang melibatkan mahasiswa ASEAN itu juga persiapan bagi Atika untuk mengikuti Pekan Olahraga Nasional (PON) Aceh, Sumatera Utara pada September 2024 mendatang. Dari delapan atlet yang dipersiapkan, Atika merupakan salah satu atlet andalan untuk membawa pulang medali emas ke Bangka Belitung.
"Kejuaraan ini juga sebagai uji coba karena Atika nanti akan tanding di Pekan Olahraga Nasional di Aceh, Sumatera Utara. Terimakasih kepada seluruh masyarakat Bangka Belitung yang telah mendoakan Atika, dan untuk perguruan Pulau Kelapa yang telah mendidik dari dulu sampai sekarang. Termasuk juga Pengkab IPSI Bangka, KONI Babel dan seluruh yang telah mensupport ini semua," ujarnya.(trh)