LAGA hidup mati Timnas Indonesia U-23 vs Guinea U-23 di playoff Olimpiade 2024 dihelat sore ini.
----------------------
MESKI digelar tanpa penonton, dengan alasan keamanan jelang Olimpiade Paris, namun RCTI selaku TV pemilik hak siar tetap akan menayangkan secaya live pukul 18.00 WIB, Kamis 9 Mei 2024.
"All Out menuju Olimpiade. Kesempatan terakhir Timnas Indonesia menuju Olimpiade Paris 2024 melawan Guinea. Mumpung tanggal merah kita full dukung INDONESIA GUYS!!" tulis Instagram RCTI.
Laga playoff Indonesia vs Guinea akan dimainkan di markas latihan timnas Prancis, Clairefontaine, Paris, Prancis, Kamis 9 Mei pukul 18.00.
Laga Indonesia vs Guinea merupakan laga penentuan kedua kubu untuk memperebutkan tiket terakhir Olimpiade 2024 Paris.
Tim pemenang duel Indonesia vs Guinea dipastikan bakal tergabung di Grup A bersama dengan tuan rumah Prancis, Amerika Serikat, dan Selandia Baru.
Sebelumnya FIFA mengumumkan pertandingan ini bakal tanpa penonton dengan alasan keamanan.
"FIFA akan menyiarkan pertandingan tertutup Indonesia lawan Guinea secara langsung pada 9 Mei," demikian keterangan FIFA yang dikutip dari laman resmi FIFA di Jakarta, Sabtu (3/5).
Otoritas keamanan Prancis tidak mengizinkan pertandingan tersebut digelar secara terbuka demi alasan keamanan menjelang Olimpiade Paris 2024.
FIFA menyebutkan laga Indonesia dan Guinea akan berlangsung di Clairefontaine, pusat sepak bola nasional Prancis.
BACA JUGA:Duel Timnas U-23 V Guinea, Tertutup
Dijelaskan, saat ini, sudah ada 15 dari 16 tim yang akan ambil bagian dalam turnamen sepak bola Olimpiade putra. Sehingga hanya tersisa satu tiket yang harus diisi oleh tim yang menang dalam pertandingan Indonesia melawan Guinea.
"Anda dapat menyaksikan pertandingan play off penentuan antara Indonesia dan Guinea secara langsung di FIFA+," mengutip FIFA.
Jelang laga, Pelatih timnas Indonesia U-23 Shin Tae-yong menegaskan bahwa masalah menjaga kebugaran para pemain asuhannya menjadi fokusnya saat ini, menjelang pertandingan playoff Olimpiade Paris 2024 melawan Guinea di Prancis pada Kamis (9/5) mendatang.